BOLASPORT.COM - Pemain jebolan Garuda Select, Bagus Kahfi, mengungkapkan rahasia sederhananya sehingga dirinya dapat tampil di Eropa.
Bagus Kahfi merupakan pesepak bola Indonesia yang segera melanjutkan karier sepak bolanya di Benua Biru.
Di Eropa, Bagus Kahfi akan bergabung dengan klub asal Belanda bernama Jong Utrecht.
Klub yang bakal dibela Bagus Kahfi tersebut merupakan klub muda dari FC Utrecht yang mentas di divisi dua Liga Belanda, Eerste Divisie.
Sejatinya, Bagus memiliki modal cukup bagus jelang dirinya merumput berkostum Jong Utrecht.
Pasalnya, pemain yang berposisi penyerang itu sudah pernah merasakan bertanding dengan klub-klub di Eropa melalui program Garuda Select.
Bagus Kahfi sempat mendapatkan kesempatan di Garuda Select angkatan pertama dan angkatan kedua.
Baca Juga: PSSI Akhirnya Usulkan Persipura dan Bali United di Piala AFC 2021
Juventus, Inter Milan, Chelsea, Arsenal, dan lain-lain pada kelompok juniornya pernah dihadapi Bagus Kahfi dan kawan-kawan Garuda Select.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | YouTube Hamka Story 23 |
Komentar