BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, memutuskan untuk meningkatkan intensitas latihan jelang berakhirnya TC di Yogyakarta.
Timnas U-16 Indonesia akan segera mengakhiri pemusatan latihan di Yogyakarta.
Marcell Januar Putra dkk telah berlatih selama kurang lebih dua pekan di Kota Gudeg itu sejak Senin (7/12/2020).
Pemusatan latihan itu sendiri akan berakhir pada Rabu (23/12/2020).
Baca Juga: Sebelum ke Thailand, Todd Rivaldo Ferre Gabung ke TC Timnas Indonesia
Jelang berakhirnya TC di Yogyakarta, skuad Garuda Asia tidak mengendorkan latihan.
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, justru meningkatkan intensitas latihan meski TC akan segera berakhir.
Contohnya pada Senin (21/12/2020), Aditiya Daffa Cs digenjot berbagai materi mulai dari latihan fisik hingga taktik.
“Senin ini kami kembali latihan, setelah kemarin tim saya liburkan," ucap Bima Sakti dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI.
Baca Juga: UFC Targetkan Gelar Laga Perebutan Sabuk Kelas Berat pada Maret 2021
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar