BOLASPORT.COM - Presiden Borneo FC, Nabil Husein Said Amin, memastikan tidak ada pemainnya yang bergabung ke Johor Darul Ta'zim.
Kabar mengejutkan datang dari klub Malaysia, Johor Darul Ta'zim.
Tim yang akrab disebut JDT itu dikabarkan akan mendatangkan empat pemain anyar yang salah satunya berasal dari Indonesia.
Yang bikin kaget, kabar itu disampaikan langsung oleh bos JDT, Tunku Mahkota Johor (TMJ), saat memperkenalkan pemain anyar Daniel Amier pada Selasa (22/12/2020).
Baca Juga: Dihujat karena Hina Keluarga, Jake Paul Ingatkan Conor McGregor Pernah Lakukan Hal yang Sama
“TMJ dalam sesi tersebut menjelaskan bahwa JDT akan membawa empat pemain lagi," tulis Vocket FC Malaysia seperti dikutip Bolasport.com.
"Di mana salah satunya adalah pemain muda berbakat Indonesia yang akan diumumkan dalam masa terdekat,” tulis Vocket FC Malaysia.
Kabar mengejutkan itu pun memunculkan sejumlah spekulasi terkait sosok pemain yang akan bergabung dengan JDT.
Beberapa asumsi mengaitkan Borneo FC dan Arema FC sebagai klub yang menyuplai pemain ke klub raksasa Malaysia itu.
Baca Juga: Persipura sudah Selesaikan Persyaratan untuk Tampil di Piala AFC 2021
Pasalnya, Borneo FC dan Arema FC dianggap punya kedekatan dengan JDT.
Bos Pesut Etam, Nabil Husein Said Amin, merupakan teman dekat TMJ.
Nabil bahkan pernah menyebut JDT sebagai inspirasi dalam membangun kesuksesan Borneo FC.
Di sisi lain, General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo, pernah berkata ikhlas melepas pemainnya ke Malaysia hanya jika JDT yang memberi tawaran.
Baca Juga: Niat Pamer Jadi ATM Berjalan UFC, Conor McGregor Malah Dapat Sindiran
Menanggapi kabar tersebut, Nabil Husein Said Amin pun angkat bicara.
Pria yang baru saja melepas masa lajangnya itu menegaskan bahwa saat ini tidak ada pemainnya yang mendapat tawaran dari JDT.
"Memang hubungan (dengan JDT) sangat baik," kata Nabil kepada Bolasport.com.
"Cuma mengenai berita ini yg dikaitkan dengan Borneo, itu salah. Mungkin dari tim lain," katanya.
Baca Juga: FAM Berharap Timnas Malaysia di Kualifikasi Piala Dunia tanpa Hambatan
Meski begitu, Nabil menjelaskan bahwa pihaknya tidak akan menghalangi jika ada pemain yang ingin berkarier ke luar negeri.
Jika nantinya ada pemain yang diminati oleh JDT, dengan senang hati Pesut Etam akan mendukung karier anak asuhnya.
"Tentu, jika memang adanya komunikasi demi masa depan anak Indonesia tentu klub Borneo FC akan men-support," tandasnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar