Menurut Solskjaer, pertandingan di babak semifinal merupakan pertandingan terburuk yang dijalani sebuah tim.
Baca Juga: Man United Gigit Jari, Stefano Pioli Tegaskan Hakan Calhanoglu Bertahan di AC Milan
Selain itu, pelatih asal Norwegia tersebut berambisi untuk membawa Manchester United ke babak final.
Musim lalu, Manchester United mencapai tiga babak semifinal sekaligus yakni Piala Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Europa.
Di Piala FA dan Piala Liga Inggris, Setan Merah masing-masing harus takluk dari Chelsea dan Manchester City.
Sementara itu, Manchester United harus kalah dari Sevilla pada semifinal Liga Europa musim lalu.
"Semifinal terkadang lebih buruk daripada final karena ini adalah waktu terburuk untuk kalah dalam pertandingan dan keluar dari kompetisi," ucap Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.co.uk.
Baca Juga: VIDEO - Edinson Cavani Banting Pemain Everton seperti Main Gulat, Lolos Sanksi karena Tak Ada VAR
"Ini adalah pertandingan melawan Manchester City lagi di semifinal, jadi ini akan menjadi pertandingan besar lainnya."
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | metro.co.uk |
Komentar