BOLASPORT.COM - Petinju kelas welter, Shawn Porter, tampaknya lebih memilih membidik lawan lainnya daripada berebut untuk bisa bertanding melawan Manny Pacquiao.
Rencana Manny Pacquiao untuk tampil setidaknya dua kali di ring tinju pada tahun 2021 mendatang turut mengundang rasa antusias yang tinggi dari para rival-rivalnya.
Namun demikian, hal tersebut tidak berlaku bagi Shawn Porter yang telah menyiapkan nama lagi, daripada harus berusah payah berebut antrean untuk melawan Manny Pacquaio.
Keputusan Shawn Porter tersebut cukup logis jika melihat nama-nama tenar yang sudah mengincar Manny Pacquiao, dari Errol Spence Jr hingga bintang UFC, Conor McGregor.
Baca Juga: Khabib Nurmagedov Ungkap Conor McGregor Cuma Jago Bicara Kasar
Untuk melanjutkan karier profesionalnya, petinju berjuluk Showtime itu mengincar salah satu nama hebat di kelas tarungnya yakni Terence Crawford untuk menjadi lawan berikutnya.
Selain Errol Spence Jr yang menyandang sabuk juara IBF dan WBC, Terence Crawford juga menjadi salah satu petinju yang belum pernah merasakan kekalahan di kelas welter.
Menjalani debutnya pada tahun 2008, Terence Crawford selalu menuntaskan 37 pertarungan yang telah dia lakoni dengan hasil kemenangan, 28 laga di antaranya melalui KO/TKO.
Petinju berusia 33 tahun itu akan menjadi lawan yang tepat untuk mendongkrak rekor Shawn Porter karena dia juga menyandang sabuk juara kelas welter versi WBO.
Baca Juga: Ukuran Jauh Berbeda, Floyd Mayweather Jr Disebut Tak Takut Lawan Logan Paul
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | boxingnews24.com |
Komentar