Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Joel Matip Susul Virgil van Dijk, Legenda Liverpool Sarankan Beli Palang Pintu Baru

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 28 Desember 2020 | 19:15 WIB
Bek Liverpool, Joel Matip (kanan) berjalan keluar lapangan usai mendapat cedera dalam laga melawan West Bromwich Albion di pekan ke-15 Liga Inggris 2020-2021.
TWITTER.COM/LIVECHOLFC
Bek Liverpool, Joel Matip (kanan) berjalan keluar lapangan usai mendapat cedera dalam laga melawan West Bromwich Albion di pekan ke-15 Liga Inggris 2020-2021.

BOLASPORT.COM - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, memberi saran kepada The Reds untuk mendatangkan palang pintu baru usai Joel Matip menyusul Virgil van Dijk ke ruang perawatan.

Jamie Carragher meminta Liverpool agar mendatangkan bek baru pada bursa transfer musim dingin 2021 yang dibuka pada Januari mendatang.

Pernyataan tersebut dilontarkan Carragher usai Joel Matip cedera dalam laga melawan West Bromwich Albion di Liga Inggris, Minggu (27/12/2020).

Pada laga yang berkesudahan dengan skor imbang 1-1 itu, Matip terpaksa ditarik keluar pada menit ke-60 setelah mengalami masalah dengan pahanya.

Cedera pemain berusia 29 tahun itu semakin memperburuk sektor pertahanan The Reds yang sebelumnya telah ditinggal dua bek andalannya, Virgil van Dijk dan Joe Gomez.

Baca Juga: Jelang Chelsea Vs Aston Villa, Frank Lampard Isyaratkan Rotasi Pemain

Untuk pos yang ditinggalkan oleh Van Dijk, Liverpool telah menemukan solusinya dengan menaruh Fabinho yang sejatinya merupakan gelandang bertahan menjadi bek tengah.

Liverpool tercatat belum pernah kalah di seluruh kompetisi musim 2020-2021 ketika Fabinho bertindak sebagai bek tengah.

Adapun untuk kasus Matip, Liverpool hanya punya pilihan dengan dua bek muda yang tersedia, Rhys Williams dan Nat Phillips.

Namun, Carragher menilai hal itu terlalu berisiko dan menyarankan agar Liverpool membeli pemain belakang baru pada bursa transfer musim dingin tahun depan.

Ekspresi kekecewaan pemain Liverpool, Jamie Carragher, saat kalah melawan AC Milan pada final Liga Champions 2007.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Ekspresi kekecewaan pemain Liverpool, Jamie Carragher, saat kalah melawan AC Milan pada final Liga Champions 2007.

Bek yang pernah mempersembahkan trofi Liga Champions 2004-2005 untuk Liverpool itu menilai mantan timnya membutuhkan pemain belakang berpengalaman.

"Hal ini adalah kekhawatiran yang besar, tetapi ini bukan kekhawatiran baru," kata Carragher seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Joel Matip tidak akan memainkan setiap pertandingan dari sekarang sampai akhir musim."

"Kami mengetahui itu bahkan sebelum dia cedera hari ini, itulah mengapa Liverpool harus merekrut pemain belakang pada Januari."

Baca Juga: Blak-blakan, Lionel Messi Akui Sering Ditipu Mantan Presiden Barcelona

"Saya sudah mengatakan hal itu setelah Virgil van Dijk mengalami cedera saat melawan Everton."

"Fabinho menggantikan Van Dijk dan tampak seperti bek tengah kelas atas di posisi itu, jadi mungkin orang-orang di klub merasa kebutuhannya tidak begitu mendesak."

"Akan tetapi, Joel Matip terlalu rentan cedera, tubuhnya tidak bisa menahan tekanan bermain di Liga Inggris minggu demi minggu."

"Saya masih percaya Liverpool adalah tim terbaik di Liga Inggris, bahkan tanpa Van Dijk."

"Saya pikir kebanyakan orang akan mengatakan Liverpool klub favorit untuk memenangi Liga Inggris."

"Saya tidak bermaksud meminta mereka membeli bek tengah mahal seperti saat mendatangkan Van Dijk dan belum tentu juga pemain itu bisa langsung beradaptasi dengan tim."

"Liverpool membutuhkan seseorang sehingga tidak hanya mengandalkan dua bek muda, Rhys Williams dan Nat Phillips, yang harus bermain selama lima atau enam pekan jika Fabinho juga mengalami cedera," tutur Carragher menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Sky Sports
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Digebuk Megawati dengan 23 Poin Bikin Top Skor Dikeluarkan, Kelebihan Red Sparks Disadari Pelatih IBK Altos

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X