BOLASPORT.COM - Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, mempunyai panggilan kesayangan oleh rekan-rekannya di tim Macan Kemayoran.
Para pemain Persija Jakarta biasanya memanggil Andritany Ardhiyasa dengan sebutan Bagol.
Mungkin sudah banyak yang tahu maksud arti kata Bagol dari sapaan Andritany Ardhiyasa di Persija Jakarta.
Andritany Ardhiyasa mengatakan Bagol merupakan sebuah kata dari Jakarta.
Kata kiper asal Jakarta itu, Bagol identik dengan kepala besar.
Andritany Ardhiyasa tidak masalah dipanggil Bagol hingga sekarang ini bahkan sampai ke timnas Indonesia.
Baca Juga: Shin Tae-yong Menyusul ke Spanyol, Tiga Pemain Timnas U-19 Indonesia Reaktif Covid-19
"Bagol itu dalam bahasa Jakarta artinya kepalanya besar," kata Andritany Ardhiyasa dalam YouTube Persija Jakarta yang dilihat BolaSport.com.
"Nah, karena teman-teman saya melihat kepala saya besar, makanya saya dipanggil Bagol," ucap eks pemain Sriwijaya FC itu.
Andritany Ardhiyasa menegaskan kepala besar di sini bukan berarti sombong.
Baca Juga: Daftar Pemenang World MMA Award ke-12, Israel Adesanya Sabet 2 Gelar
Kiper berusia 29 tahun itu merupakan sosok pemain yang peduli dengan juniornya.
"Ini bukan besar kepala ya tetapi kepala besar," kata Andritany Ardhiyasa.
Andritany Ardhiyasa merupakan pemain yang sangat loyal di Persija Jakarta.
Baca Juga: Kapan Calon Markas Persija JIS Rampung ? Ini Kata Anies Baswedan
Sudah 10 tahun lamanya Andritany Ardhiyasa membela Persija Jakarta sejak kehadirannya pada 2010.
Selama kariernya di Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa mempersembahkan gelar juara Liga 1 2018.
Di tahun yang sama, ia juga merasakan meraih gelar juara Piala Presiden 2018 untuk tim kebanggaan The Jakmania tersebut.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar