BOLASPORT.COM - Baru-baru ini, Marco Motta ikut memberikan komentarnya terkait Persija Jakarta yang batal tampil di ajang Piala AFC 2021.
Marco Motta memang sebelumnya sudah mengetahui kalau Persija Jakarta pernah terpilih sebagai wakil Indonesia di Piala AFC 2021 mendatang.
Bek kanan Persija Jakarta, Marco Motta, bahkan sempat antusias dengan kabar Persija akan tampil di Piala AFC 2021.
Persija pernah dikabarkan akan unjuk gigi di Piala AFC 2021, Marco Motta pun meluapkan kegembiraannya lewat Instagram pribadinya.
"AFC inilah kami! Akan sangat menyenangkan bisa memakai warna Persija dalam kompetisi penting ini," tulis Marco Motta seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram-nya pada 17 Desember 2020.
Sayangnya, impian Marco Motta untuk dapat tampil bersama Persija di Piala AFC 2021 itu sirna.
Baca Juga: Satu Pemain Persija Jakarta Buka Peluang ke Persebaya Surabaya
Seperti diketahui, PSSI pernah menunjuk Persija Jakarta dan Bali United sebagai wakil Indonesia di Piala AFC 2021.
Penunjukkan PSSI itu setelah mengadakan rapat Komite Eksekutif (Exco) pada Rabu (16/12/2020).
Persija Jakarta dipilih dengan alasan sebagai runner-up Piala Indonesia 2018/2019 dan Bali United karena juara Liga 1 2019.
Baca Juga: Persija Sementara Kalah Jauh dalam Voting Klub Terpopuler di Asia
Selain itu, baik Persija serta Bali United masuk dalam daftar tim Indonesia yang mendapatkan lisensi klub dari AFC.
Akan tetapi, penunjukkan kedua tim tersebut ternyata menuai pro dan kontra di publik dan menjadi polemik.
Persipura Jayapura pun turut yang mengajukan protes dan bertanya kepada PSSI perihal dasar pemilihan Persija Jakarta serta Bali United.
Baca Juga: Sempat Ribut dengan Indra Kahfi, Pemain Persija Ini Bongkar Siasatnya
Pasalnya, Persipura merasa penetapan Persija sebagai wakil Indonesia di Piala AFC 2021 itu tidak sesuai dengan regulasi AFC.
Pada peraturan AFC Entry Manual for AFC Club Competitions 2021 dalam pasal sembilan yang membahas sporting criteria itu tidak tertulis runner-up Piala Domestik itu bisa tampil di Piala AFC.
Kalau menelusuri pada aturan regulasi AFC tersebut, dijelaskan bahwa urutan klub wakil sebuah negara dalam kompetisi antarklub Asia adalah: klub juara liga domestik, juara piala domestik, runner up liga domestik, peringkat ketiga liga domestik, dan peringkat keempat liga domestik.
Baca Juga: 10 Tahun di Persija, Andritany Ardhiyasa Pilih Satu Pelatih Terbaik
Jika diartikan pada dasar yang digunakan PSSI pada kompetisi musim 2019 maka berpeluang menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2021 yakni Bali United (juara Liga 1 2019), PSM Makassar (juara Piala Indonesia 2018/2019), Persebaya Surabaya (runner up Liga 1 2019), Persipura Jayapura (peringkat ketiga Liga 1 2019), dan Bhayangkara FC (peringkat keempat Liga 1 2019).
Setelah ada protes Persipura Jayapura, PSSI pun akhirnya mengambil keputusan baru dengan mengubah hasil rapat sebelumnya pada 16 Desember 2020 yang menunjuk Persija Jakarta dan Bali United sebagai wakil di Piala AFC 2021.
Pada Minggu (20/12/2020), PSSI secara sah mengubah keputusan utusan klub Indonesia di Piala AFC 2021 yaitu menjadi milik Persipura Jayapura dan Bali United.
Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Ini Acuhkan Tawaran dari 3 Klub Luar Negeri
Dengan keputusan tersebut, otomatis Persija Jakarta pun batal tampil di Piala AFC 2021.
Salah satu bintang Persija musim 2020 yakni Marco Motta pun memberikan tanggapannya terkait kondisi yang menimpa Persija itu.
Hal ini disampaikan oleh Motta ketika dihubungi oleh BolaSport.com pada 29 Desember 2020.
Baca Juga: Kiper Ini Kenang Tepis Penalti Eks Pilar Liga Spanyol dan Antar Persija Juara
Mantan pemain Juventus tersebut mengakui kalau dirinya cukup terkejut mendengar bahwa Persija Jakarta tidak jadi tampil di Piala AFC 2021.
"Saya sangat kaget ketika mengetahui bahwa Persija dibatalkan (tampil di Piala AFC 2021)," kata Marco Motta kepada BolaSport.com.
Marco Motta pun dapat memahami perasaan kekecewaan para pendukung Persija Jakarta, The Jak Mania, yang mengetahui klubnya gagal tampil di Piala AFC 2021 nanti.
Baca Juga: Media Asing Sebut 2 Mantan Pemain Persebaya Ini Gagal ke Malaysia
Oleh karena itu, Motta berharap ada kabar baik perihal lanjutan Liga 1 2020 agar dapat mengobati kekecewaan itu.
"Saya sangat sedih terutama bagi para fan (Persija) yang di saat-saat sulit ini penuh semangat untuk mengikuti kompetisi ini (Piala AFC 2021)," ujar Marco Motta.
"Saya berharap kami dapat segera menerima berita resmi tentang Liga 1 karena saya pikir kita semua pantas mendapatkannya," tutur eks pilar AS Roma tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com, Instagram/marcomotta47 |
Komentar