BOLASPORT.COM - Hasil dan klasemen Liga Spanyol hingga Kamis (31/12/2020) dini hari WIB, Atletico Madrid semakin kokoh dipuncak klasemen berkat Luis Suarez dan Real Madrid senasib dengan Barcelona.
Pekan ke-16 Liga Spanyol pada Rabu (30/12/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB menyajikan hasil yang cukup mengejutkan bagi dua tim sekota, Atletico Madrid dan Real Madrid.
Atletico, yang sedari awal diprediksi bakal menang mudah atas Getafe ternyata harus jatuh bangun untuk mendapat tiga poin.
Bermain di Stadion Wanda Metropolitano, Atletico melakukan jumlah ancaman yang sama dengan Getafe, yaitu 10 peluang.
Namun, jumlah tembakan tepat sasaran Los Rojiblancos sedikit lebih baik dengan 3 kali, sedangkan Getafe hanya dua kali.
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2020 - Segudang Prestasi Lionel Messi yang Tertutup Masalah di Barcelona
Ateltico menang berkat gol sundulan kepala yang dilakukan sahabat Lionel Messi, Luis Suarez, pada menit ke-20.
Skor 1-0 sudah cukup untuk Atletico menutup tahun ini dengan memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol.
Di sisi lain, Real Madrid bernasib lebih buruk dengan gagal meraih poin penuh di laga melawan Elche.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | sofascore.com |
Komentar