Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana Arema FC Gelar Latihan Bersama Awal Januari Batal Terlaksana

By Arif Setiawan - Jumat, 1 Januari 2021 | 08:40 WIB
Pemain baru Arema FC, Bruno Smith saat menjalani latihan bersama skuad Singo Edan, Senin (6/10/2020).
Suci Rahayu
Pemain baru Arema FC, Bruno Smith saat menjalani latihan bersama skuad Singo Edan, Senin (6/10/2020).

BOLASPORT.COM - Arema FC berencana menggelar latihan bersama guna menyambut kelanjutan kompetisi pada 4 Januari mendatang.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Ruddy Widodo selaku manajer Arema FC beberapa waktu lalu.

Ruddy kala itu masih berpikir positif bahwa kompetisi bisa digelar sesuai apa yang telah diutarakan PSSI.

Seperti yang diketahui, PSSI menjadwalkan lanjutan Liga 1 akan digelar pada bulan Februari mendatang.

Oleh sebab itu, dipilih awal Januari sebagai waktu Arema FC mempersiapkan diri dengan menggelar latihan bersama.

Baca Juga: Rentetan Kemenangan Real Madrid Terhenti, Pemain Ini Biang Keroknya

"Kami memang ada rencara latihan di tanggal 4 Januari," kata Ruddy.

"Walaupun belum ada hitam di atas putih kapan mulainya kompetisi, kami berpikir positif saja," ujarnya.

Belum lama ini Ruddy meralat pernyataannya tersebut.

Tak kunjung adanya kepastian dari PSSI terkait bisa atau tidaknya kompetisi dilanjutkan pada Februari membuat Ruddy mulai berpikir ulang untuk klubnya menggelar latihan.

Baca Juga: Yemen FA: AFC Resmi Batalkan Piala Asia U-16 dan Piala Asia U-19 2021

Hal tersebut bisa terlihat dari belum adanya rencana Arema FC mengumpulkan pemainnya.

Semua pemain saat ini masih berada di kampung halamannya masing-masing.

"Pikiran kami sekarang untuk mengumpulkan kembali para pemain dan tim kembali latihan itu harus ada tujuannya," ucap Ruddy, dilansir BolaSport.com dari Surya Malang.

"Bisa diibaratkan harus ada golnya," tuturnya.

Karena itulah kini Ruddy menjelaskan bahwa latihan bersama Arema FC pada tanggal 4 Januari dibatalkan.

Asisten pelatih Arema FC Charis Yulianto menjelaskan persiapan program latihan perdana kepada Kuncoro dan Singgih Pitino serta General Manajer Ruddy Widodo di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (03/08/2020) sore.
KOMPAS.com/Suci Rahayu
Asisten pelatih Arema FC Charis Yulianto menjelaskan persiapan program latihan perdana kepada Kuncoro dan Singgih Pitino serta General Manajer Ruddy Widodo di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (03/08/2020) sore.

Baca Juga: Piala Dunia Batal, Elkan Baggott 'Tak Selingkuhi' Timnas Indonesia

Lebih tepatnya agenda latihan mengalami penundaan.

Ruddy menambahkan penundaan dilakukan hingga ada kepastian terkait kapan kompetisi dapat dilanjutkan.

"Kalau tidak ada tujuannya, untuk apa latihan dan dikumpulkan?," terang Ruddy.

"Jadi kalau ditanya diundur sampai kapan? Ya sampai ada jadwal pasti."

"Baik itu kejelasan soal liga ataupun event-event lainnya seperti turnamen," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Surya Malang
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Tangan Batu John Lineker Akan Beradu dengan Pemilik Pukulan Meteor di ONE Fight Night 27

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X