Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Bundesliga - Bayern Muenchen PHP Mainz, Menang 5-2 setelah Tertinggal 0-2

By Dwi Widijatmiko - Senin, 4 Januari 2021 | 01:50 WIB
Bayern Muenchen merayakan gol Leroy Sane dalam kemenangan atas Mainz di Bundesliga, Minggu (3/1/2021) di Allianz Arena.
TWITTER @FCBAYERNEN
Bayern Muenchen merayakan gol Leroy Sane dalam kemenangan atas Mainz di Bundesliga, Minggu (3/1/2021) di Allianz Arena.

 

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen kembali ke puncak klasemen Bundesliga dengan aksi comeback menang 5-2 atas Mainz setelah sempat tertinggal 0-2.

Bayern Muenchen wajib mengalahkan Mainz pada pekan ke-14 Bundesliga, Minggu (3/1/2021) di Allianz Arena, jika mau kembali mengambil alih posisi puncak klasemen.

RB Leipzig merebut posisi itu pada Sabtu setelah menang 1-0 atas Stuttgart.

Sebelum laga Bayern Muenchen-Mainz, RB Leipzig unggul 1 poin atas Si Merah dengan memainkan satu pertandingan lebih banyak.

Mainz jelas bukan lawan sepadan bagi Bayern Muenchen.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Sahabat Lionel Messi Jadi Penyelamat, Atletico Perpanjang Catatan Manis 11 Tahun Terakhir

Sepanjang musim ini Mainz hanya menang sekali di Bundesliga dan gagal mencetak gol dalam tiga laga terakhir.

Menampilkan kekuatan terbaik dengan kuartet Leroy Sane, Thomas Mueller, Serge Gnabry, dan Robert Lewandowski di lini depan, Bayern Muenchen mengalami kesulitan membongkar pertahanan Mainz.

Di menit ke-32, Bayern Muenchen malah dikejutkan gol Mainz lewat serangan balik.

Sebuah bola jauh Danny Latza dari daerah pertahanan Mainz dikejar Jonathan Burkardt persis di garis tengah lapangan.

Lepas dari pengawalan Jerome Boateng, di mana Bayern Muenchen merasa beknya itu dilanggar, Burkardt dengan tenang menaklukkan kiper Manuel Neuer.

Situasi memburuk menjelang babak pertama berakhir buat Bayern Muenchen karena Mainz berhasil unggul 2-0!

Lepas dari pengawalan Thomas Mueller, Alexander Hack dengan mudah melompat dan menyundul masuk bola tendangan pojok Daniel Brosinski.

Skor mengejutkan 2-0 untuk keunggulan tim tamu bertahan saat turun minum.

Bayern Muenchen akhirnya berhasil mencetak gol untuk memperkecil skor pada menit ke-50.

Gol itu diawali dan diselesaikan oleh Joshua Kimmich.

Melewati bek Mainz di sisi kanan, Kimmich mengirim bola ke Serge Gnabry di sebelah kiri.

Baca Juga: Main dengan 10 Orang, AC Milan Tetap Unggul dari Benevento di Babak Pertama

Bola dikirim lagi oleh Gnabry ke Robert Lewandowski, yang menyundulnya ke tiang jauh.

Di sana sudah ada Kimmich, yang meneruskan berlari masuk ke kotak penalti dan tidak terkawal.

Dengan mudah Kimmich menyundul bola masuk ke gawang Mainz.

Lima menit kemudian Bayern Muenchen sukses menyamakan skor lewat aksi individual Leroy Sane.

Menggiring bola dari sebelah kanan ke tengah, Sane melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak penalti yang gagal dijangkau kiper Mainz.

Gol itu mengingatkan publik pada aksi yang biasa dilakukan Arjen Robben.

Di menit ke-64, Bayern Muenchen sempat mencetak gol lagi, tetapi dianulir wasit setelah melihat tinjauan VAR karena ada insiden offside dalam prosesnya.

Bayern Muenchen akhirnya berbalik unggul 3-2 setelah sempat tertinggal 0-2 pada menit ke-70.

Menyusul sebuah sepak pojok, bola jatuh ke kaki Niklas Suele yang langsung menggenjotnya ke pojok kanan atas gawang Mainz.

Berselang empat menit, Bayern Muenchen mendapatkan penalti menyusul pelanggaran terhadap Gnabry, yang harus ditandu keluar setelahnya.

Robert Lewandowski menunaikan tugas sebagai eksekutor dengan mulus untuk mengubah skor menjadi 4-2.

Baca Juga: Rumor Transfer - Manchester United Sudah Pasrah, Paul Pogba Dipastikan Hengkang Akhir Musim Ini

Lewandowski mencetak gol lagi pada menit ke-83.

Dia berada dalam posisi yang tepat untuk menyelesaikan umpan silang akurat dari Thomas Mueller.

Skor 5-2 untuk kemenangan Bayern Muenchen bertahan sampai laga berakhir.

Pada pertandingan pekan ke-14 lain yang digelar pada Minggu, Borussia Dortmund mengalahkan Wolfsburg 2-0.

Hasil tersebut mengembalikan Borussia Dortmund ke zona Liga Champions di klasemen Bundesliga.

Borussia Dortmund kini menempati posisi ke-4, yang pada Sabtu sempat secara mengejutkan menjadi milik Union Berlin.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Bundesliga - Klub Bau Kencur Masuk Zona Liga Champions

Hasil Pekan Ke-14 Bundesliga:

Sabtu (2/1/2021):

  • Hoffenheim vs Freiburg 1-3 (Ihlas Bebou 58'/Baptiste Santamaria 7', Vincenzo Grifo 34', Kasim Nuhu 42'bd)
  • Eintracht Frankfurt vs Bayer Leverkusen 2-1 (Amin Younes 22', Edmond Tapsoba 54'/Nadiem Amiri 9')
  • Koeln vs Augsburg 0-1 (Iago Amaral 77')
  • Werder Bremen vs Union Berlin 0-2 (Sheraldo Becker 12', Taiwo Awoniyi 28')
  • Arminia Bielefeld vs Borussia Moenchengladbach 0-1 (Breel Embolo 58')
  • Hertha Berlin vs Schalke 04 3-0 (Matteo Guendouzi 36', Jhon Andres Cordoba 52', Krzysztof Piatek 80')
  • Stuttgart vs RB Leipzig 0-1 (Dani Olmo 67')

Minggu (3/1/2021):

Klasemen Bundesliga:

Standings provided by SofaScore LiveScore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Bundesliga, Mola TV
REKOMENDASI HARI INI

Picu Kebangkitan dengan Pemain Muda La Masia, Barcelona buat Lionel Messi Bangga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X