BOLASPORT.COM - Pemain anyar Persija Jakarta, Marco Motta, mengungkapkan curahan hatinya mengenai harapannya perihal Liga 1 2020.
Di Liga 1 2020, sejatinya Marco Motta merupakan salah satu pemain yang menjadi sorotan setelah berhasil menjadi amunisi Persija Jakarta.
Bek kanan Persija, Marco Motta, menarik perhatian para pencinta Liga 1 karena memiliki pengalaman yang cukup luar biasa yakni sempat membela beberapa klub besar seperti Juventus, AS Roma, dan lain-lain.
Selain itu, penampilan Marco Motta bersama Persija Jakarta pun sudah cukup gemilang di Liga 1 2020.
Pada Liga 1 2020 hingga pekan ketiga, Motta sudah berhasil membukukan satu assist untuk Persija.
Akan tetapi, kompetisi sepak bola Indonesia harus tertunda sejak pertengahan Maret 2020.
Baca Juga: Di Spanyol, Timnas U-19 Indonesia Kehadiran Satu Pemain dari Jerman
Padahal Liga 1 2020 baru akan memasuki pekan keempat saat itu, namun terpaksa harus dihentikan sementara akibat maraknya penyebaran virus corona di Tanah Air.
Sudah memasuki awal pergantian tahun ke 2021, Liga Indonesia pun belum dapat digulirkan.
Bahkan, Liga Indonesia masih menjadi tanya besar mengenai kejelasan lanjutannya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Tiba, 2 Pemain Timnas U-19 Indonesia Masih Absen
Jika dihitung-hitung, euforia kompetisi sepak bola Indonesia sudah tidak terlihat dalam 10 bulan terakhir ini.
Dengan cukup lamanya Liga Indonesia ditunda, membuat Marco Motta mencurahkan isi hatinya.
Motta baru-baru ini menjelaskan kalau sejatinya dirinya dan rekan-rekannya hanya memiliki permintaan sederhana.
Baca Juga: Sempat Reaktif COVID-19, 3 Pemain Timnas U-19 Indonesia Gabung Latihan
Mantan pemain Juventus tersebut hanya berharap adanya izin untuk dapat bergulirnya kompetisi.
Hal ini disampaikan oleh Marco Motta melalui unggahan Instagram-nya, 4 Januari 2021.
"Kami tidak meminta banyak, hanya izin untuk kembali melakukan apa yang kami sukai (sepak bola) dan apa yang disukai penggemar," tulis Marco Motta seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram/@Marcomotta47 |
Komentar