BOLASPORT.COM - Kiper Bali United, Samuel Reimas mengakui dirinya sudah berada di Bali sejak Liga 1 2020 ditunda, tepatnya pada bulan Oktober lalu.
Semenjak itu juga Samuel Reimas menjalani latihan secara mandiri di Ubud, Gianyar, Bali.
Selama berlatih mandiri, ia ditemani oleh beberapa rekannya, termasuk legenda kiper Bali United, Kadek Wardana.
Tidak hanya Kadek Wardana, Samuel Reimas juga ditemani oleh dua pemain lokal asal Bali, yakni Putu Pager Wijaya dan I Gusti Putu Winantarayasa (Gunggus).
Baca Juga: TC Spanyol Sebagai Obat Timnas U-19 Indonesia Gagal Tampil di Piala Dunia
Berkat kehadiran tiga rekannya itu, Samuel Reimas mengaku sangat terbantu dalam melaksanakan latihan mandiri.
"Selama di Bali memang saya mendapat kesempatan berlatih bersama Bli Kadek Wardana di Ubud. Latihan di sana juga dengan Putu Pager dan Gunggus."
"Jadi sangat membantu saya dalam menjaga kondisi fisik selama tim diliburkan," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Rabu (6/1/2021).
Tak jarang pula Samuel Reimas melakukan fun football bersama rekan-rekannya di Bali United.
Baca Juga: Shin Tae-yong Pelatih Timnas Tersibuk di Dunia pada 2021, Kata Media Korsel
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | baliutd.com |
Komentar