Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Sundulan Adalah Gol Langka bagi Si Bocah Emas Barcelona

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 8 Januari 2021 | 00:25 WIB
Pedri turut menyumbang satu gol dan satu assist dalam kemenangan 3-2 Barcelona atas Athletic Bilbao dalam lanjutan laga Liga Spanyol 2020-2021.
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Pedri turut menyumbang satu gol dan satu assist dalam kemenangan 3-2 Barcelona atas Athletic Bilbao dalam lanjutan laga Liga Spanyol 2020-2021.

BOLASPORT.COM - Bagi Si Bocah Emas Barcelona, Pedri, gol sundulan yang dicetaknya ke gawang Athletic Bilbao adalah hal langka.

Permainan apik ditunjukkan Pedri kala melawan Athletic Bilbao dalam lanjutan laga Liga Spanyol 2020-2021.

Pedri menjadi aktor penting bagi Barcelona kala menekuk Athletic Bilbao 3-2 di Stadion San Mames, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB.

Dalam laga tunda Liga Spanyol tersebut, Pedri mampu bermain baik dengan membukukan satu gol dan satu assist untuk Lionel Messi.

Baca Juga: Karim Benzema Akan Diadili atas Kasus Pemerasan Sehubungan dengan Video Mesum

Gol pemain 18 tahun tersebut tercipta pada menit ke-14 lewat sundulan dari umpan Frenkie de Jong.

Sementara itu, gol Lionel Messi pada menit ke-38 lahir berkat kerja sama satu-dua yang apik via umpan backheel.

Perihal golnya ke gawang Athletic Bilbao lewat sundulan, Pedri menyebut jika golnya tersebut adalah jarang dan langka.

Baca Juga: Arsenal Akan Segera Umumkan Rekrutan Pertamanya di Musim Dingin 2021

Hal itu tentu saja didasari oleh postur tubuhnya yang hanya setinggi 174 cm, tergolong pendek bagi pemain berposisi gelandang serang.

"Ya, saya jarang bahkan tidak pernah mencetak gol lewat kepada dalam hidup saya. Itu sebuah gol langka," kata Pedri seperti dikutip BolaSport.com dari AS.

Gelandang Barcelona, Pedri, merayakan gol yang dicetak ke gawang Athletic Bilbao dalam laga Liga Spanyol di Stadion San Mames, Rabu (6/1/2020).
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Gelandang Barcelona, Pedri, merayakan gol yang dicetak ke gawang Athletic Bilbao dalam laga Liga Spanyol di Stadion San Mames, Rabu (6/1/2020).

"De Jong terlibat dalam permainan itu hingga pada akhirnya saya bisa mencetak gol," ujar Pedri menambahkan.

Wonderkid berkebangsaan Spanyol tersebut kini mengoleksi 2 gol bersama Barcelona di Liga Spanyol musim ini.

Baca Juga: Makna di Balik Selebrasi Tiga Jari Bocah Emas Barcelona Pedri

Pedri sejauh ini telah diturunkan sebanyak 17 kali oleh Ronald Koeman di pentas Liga Spanyol dengan tampil sebagai starter sebanyak 11 kali.

Barcelona sebenarnya sudah mengontrak Pedri sejak September 2019, tetapi sang pemain dipinjamkan lebih dulu ke klub asalnya, Las Palmas, selama satu musim.

El Barca mengikat Si Bocah Emas dengan kontrak berdurasi tiga tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Diario AS
REKOMENDASI HARI INI

Update Cedera Mees Hilgers, FC Twente akan Tentukan Nasib Bek Timnas Indonesia Kamis

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X