BOLASPORT.COM - Tepat 10 tahun lalu, 9 Januari 2010, Persib Bandung harus tertahan dikandang sendiri oleh rivalnya, Persija Jakarta.
Dalam lanjutan Liga Super Indonesia, pertandingan yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Kabupaten Bandung itu berakhir dengan skor kacamata.
Sebetulnya baik Persib Bandung dan Persija Jakarta saat itu sedang dalam kondisi yang cukup terpuruk.
Bagaimana tidak? dari 12 laga yang dijalani, Persib Bandung hanya mengoleksi 15 poin saja dan berada di peringkat ke-12.
Baca Juga: Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Izinkan PSIS Gunakan Stadion Jatidiri asalkan...
Sementara Persija Jakarta berada satu peringkat di bawahnya dengan 13 poin dari 11 laga yang dijalaninya.
Pada pertandingan tersebut Persib Bandung harus bermain tanpa pemain asing asal Thailand, yakni Suchao Nuchnum.
Kala itu, rekan senegara dari Kosin tersebut harus absen untuk melaksanakan wajib militer.
Alhasil sektor tengah Persib Bandung pun sedikit kewalahan tanpa adanya Suchao Nuchnum.
Baca Juga: Kondisi Terkini Pemain Persib Bandung Gian Zola Usai Jalani Operasi
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Antara, Soccerway.com |
Komentar