BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT PSS, Marco Gracia Paulo, merasa rapat Exco PSSI di pertengahan Januari sudah terlambat untuk menentukan nasib Liga 1 2020.
Nasib lanjutan Liga 1 2020 masih belum menemui titik terang meski Januari 2021 telah masuk hari kesembilan.
Padahal, pada November 2020 lalu, PSSI sempat berjanji untuk melanjutkan kompetisi pada Februari 2021.
PSSI sendiri baru akan menentukan nasib Liga 1 2020 dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) yang akan digelar pada pertengahan Januari mendatang.
Baca Juga: Petarung Debutan UFC Kepedean Bisa Bawa Khabib Nurmagomedov Comeback
Sayangnya, rencana itu dinilai oleh Direktur Utama PT PSS, Marco Gracia Paulo, sebagai langkah yang terlambat.
Menurut Marco, seharusnya rapat untuk menentukan nasib kompetisi sudah dilakukan sejak Desember lalu.
"Kalau menurut saya agak terlambat karena harusnya sometimes in Desember saat sudah kelihatan sepertinya izin belum turun, harusnya rapat Exco kalau perlu rapat darurat sudah dilakukan," ucap Marco dalam rilis yang diterima Bolasport.com.
"Tetapi saya paham kalau ada pertimbangan-pertimbangan lain dari bapak-bapak di PSSI."
Baca Juga: Kemenpora Ajak Masyarakat Tingkatkan Imun melalui Senam secara Virtual
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar