BOLASPORT.COM - Menurut pakar transfer terkemuka dunia, Fabrizio Romano, persaingan di skuat Liverpool membuat para pemain incaran mereka enggan untuk bergabung.
Liverpool belum juga melakukan pergerakan di bursa transfer musim dingin 2021, memasuki pekan ke-2 Januari.
Padahal para fans The Reds mendesak klub untuk mendatangkan setidaknya satu bek tengah, untuk menjadi pelapis 3 bek tengah utama yang tengah cedera yakni Joel Matip, Virgil van Dijk dan Joe Gomez.
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp telah berbicara di depan media bahwa timnya tidak akan mendatangkan pemain di bursa transfer Januari kali ini.
Kondisi keuangan yang tidak memungkinkan untuk membeli pemain menjadi alasan mengapa Liverpool tidak akan mencari bek baru pada jendela transfer kali ini.
Baca Juga: Bek Timnas U-19 Indonesia Elkan Baggott Bantu Ipswich Town U-23 Menang
"Tidak, kami tidak akan membawa siapa pun masuk ke tim, hal itu tidak mungkin karena situasi di dunia," tutur Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liverpool.
"Kita tidak boleh lupa bahwa situasinya sulit bagi semua orang dan untuk klub sepak bola."
"Mungkin ada, beberapa klub - dan saya tidak ingin menggunakan kata yang salah karena Anda akan mempermasalahkannya - yang sama sekali tidak memiliki masalah keuangan."
"Tetapi klub ini selalu - dan akan selalu bersama para pemilik ini pastinya - sangat bertanggung jawab dengan hal-hal yang kami lakukan."
"Jadi, jika dunia 'normal-normal' saja, saya akan berkata: kami memenangi liga, Liga Champions, klub berada dalam situasi terbaik dan kami memiliki tiga bek senior ditambah Fabinho serta beberapa bek muda lain, lalu tiga bek tengah senior semuanya cedera. Apakah itu situasi di mana biasanya kami akan melakukan sesuatu? Ya, tentu saja."
"Tetapi, sekarang kami tidak dalam kondisi seperti itu, jadi saya tidak tahu apakah sesuatu akan terjadi atau tidak."
Baca Juga: Ini Alasan Carlito Enggan Hadir di Acara Raw Legends Night Show Bersama Hulk Hogan dkk
???? Players don't want to join Liverpool according to Fabrizio Romano. This is due to the intense competition for places for the reigning Premier League champions.
— LFC Transfer Room (@LFCTransferRoom) January 9, 2021
"Apa yang saya katakan tentang itu, kami mungkin dapat melakukan sesuatu, tetapi hal itu akan menjadi semacam solusi jangka pendek dan kami tidak memiliki solusi jangka pendek. Tetapi, hal itu tidak benar karena tidak membantu."
"Kemudian kami harus menghadapi situasi yang kami jalani sejauh ini dan harus melaluinya. Ini bukan momen terbaik untuk seluruh planet, jadi mengapa harus bisa untuk klub sepak bola?," tambahnya.
Walau masalah finansial klub telah dikatakan Klopp, namun pakar transfer terkemuka dunia, Fabrizio Romano mengungkapkan faktor lain penyebab sepinya pergerakan Liverpool di bursa transfer.
Menurut jurnalis Sky Sport itu, para pemain incaran Liverpool enggan bergabung karena adanya persaingan si skuat Liverpool yang sangat ketat.
"Banyak pemain saat ini tak mau gabung Liverpool karena mereka hanya bermain dalam 5,6 ,7 pertandingan. Para bintang (yang cedera) akan kembali dan adanya pemain baru di bangku cadangan akan menggantikan mereka (pemain baru) lagi," kata Romano di podcast Here We Go dilansir BolaSport.com dari GivemeSport.
Baca Juga: Pernah Punya Kesempatan Bajak Marc Marquez, Ducati Justru Cuek Gara-gara Pembalap ini
"Jadi, saat ini, Liverpool masih dengan ide yang sama, kami bertahan dengan tim ini. Jika ada kesempatan (untuk membeli pemain),Ok. Jika tidak, maka setia dengan skuat ini hingga akhir musim," tambahnya.
Tanpa 3 bek tengah senior, Juergen Klopp kerap memasang bek-bek muda seperti Nat Phillips dan Rhys Williams.
Tak jarang juga Klopp memasang gelandangnya sebagai bek, contohnya dalam laga menghadapi Southampton pada Senin (4/1/2021) di mana dua pemain tengah, yakni Jordan Henderson dan Fabinho, diplot untuk mengawal jantung pertahanan Liverpool.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Givemesport |
Komentar