Tanpa kesulitan berarti, Heo Kwang-hee sukses memaksa Anthony Sinisuka Ginting menjalani rubber game setelah merebut gim kedua dengan skor 21-11.
Anthony Sinisuka Ginting langsung tampil menggebrak pada awal gim ketiga, di mana dia berhasil unggul atas Heo Kwang-hee dengan skor 4-2.
Meski sempat mendapatkan perlawanan beberapa kali dri He Kwang-hee, Anthony Sinisuka Ginting masih tampil solid untuk menjaga dan menambah keunggulannya.
Setelah tertahan satu kali, Anthony Sinisuka Ginting sukses merebut interval gim ketiga dengan keunggulan 11-8 atas Heo Kwang-hee.
Selepas jeda, Heo Kwang-hee langsung menunjukkan perlawanannya untuk memperkecil jarak dengan Anthony Sinisuka Ginting.
Namun demikian, Anthony Sinisuka Ginting masih perkasa dengan torehan empat poin beruntun yang membawanya unggul 15-10.
Pengembalian yang kurang akurat dari Heo Kwang-hee membuat Anthony Sinisuka Ginting semakin dekat untuk bisa merebut gim ketiga.
Pukulan Anthony Sinisuka Ginting yang menghujam ke sisi kiri wilayah permain Heo Kwang-hee membuatnya merebut gim ketiga dengan skor kahir 21-16.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournamensoftware.com |
Komentar