BOLASPORT.COM - Manajemen Arema FC mengaku telah menyiapkan hal-hal yang menjadi kegelisahan tim untuk disampaikan dalam pertemuan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Hal ini diungkapkan oleh General Manager Arema FC, Ruddy Widodo yang telah menyiapkan kegelisahan dan keresahan tim selama ini.
Arema FC siap ungkapkan semuanya pada PT LIB di pertemuan dengan klub pada Jumat, 15 Januari 2021, secara virtual tersebut.
Ini karena adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Pulau Jawa-Bali.
Baca Juga: PT LIB Percepat Pertemuan Klub, PSSI Masih Belum Punya Tanggal Rapat Exco
Ruddy Widodo mengatakan bahwa pihaknya telah menerima undangan dari PT LIB terkait hal itu, tapi untuk pembahasan belum diketahui.
"Saya belum tau apa yang akan dibahas. Tapi pastinya akan membahas soal bagaimana Liga ini," kata Ruddy Widodo kepada BolaSport.com, Senin (11/1/2021).
Meski tak tau apa yang akan dibahas dalam pertemuan tersebut, tentu saja manajemen tim berjulukan Singo Edan tersebut tak ingin datang dengan tangan kosong.
Ruddy Widodo mengatakan pihaknya bakal mempertanyakan konsekuensi hukum yang ada akan seperti apa jika Liga 1 2020 dihentikan total.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar