BOLASPORT.COM - Kabar duka tengah menyelimuti bangsa Indonesia dan dunia penerbangan.
Sriwijaya Air yang lepas landas pukul 14.36 WIB dan dinyatakan hilang kontak pukul 14.40 WIB pada Sabtu (9/1/2021).
Pesawat berjenis Boeing 737-500 dengan rute Jakarta-Pontianak dinyatakan hilang dari radar dan terjatuh di perairan Kepulauan Seribu.
Hingga saat ini berbagai upaya tengah dilakukan tim Basarnas untuk mencari penumpang pesawat.
Kiper Bhayangkara Solo FC, Wahyu Tri Nugroho mulanya justru tidak mengetahui soal jatuhnya pesawat Sriwijaya Air.
Wahyu baru mendapat kabar tersebut setelah diberitahu teman-temannya yang berada di luar negeri.
Mereka mengaku kaget Indonesia kembali mengalami kecelakan di dunia penerbangan.
“Sebelum saya lihat berita dan lihat sosial media, berita ini saya malah dapat kabar dari teman saya yang di luar negeri,"cerita Wahyu saat dihubungi Tribunnews, Senin (11/1/2021).
"Mereka langsung khawatir sekali, terus tanya ke saya, gimana bisa terjadi. Kenapa seperti ini di Indonesia, sering terjadi,” imbuhnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | tribunnews |
Komentar