BOLASPORT.COM - Pemain Persik Kediri, Bayu Otto Kartika, mengakui dirinya memanfaatkan libur kompetisi Liga 1 dengan berkuliah.
Diketahui Bayu Otto Kartika saat ini tengah berkuliah di program studi Pendidikan Jasmani Universitas Nusantara PGRI (UNP) Kediri.
Pemain yang bergabung dengan Persik Kediri pada musim 2019 itu mengakui bahwa pendidikan tidak dapat dikesampingkan.
Untuk itu Bayu Otto Kartika melangsungkan pendidikannya berbarengan dengan karier sepak bola.
Baca Juga: Kelanjutan Kompetisi Liga 1 Dinilai Sulit Dilaksanakan pada Februari 2021
Pemain asli Kediri itu bahkan saat ini sudah memasuki semester tujuh di UNP.
“Pendidikan harus tetap berjalan. Meskipun sekarang berjalan berbarengan dengan sepak bola,” katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Kamis (14/1/2021).
Bayu Otto Kartika menyatakan dirinya saat ini dapat lebih fokus untuk menjalani kuliah.
Baca Juga: Pemain Persib Sudah Kembali Bermain Sepak Bola Usai Operasi Tumor Otak
Pasalnya kala kompetisi berjalan, tidak banyak waktu yang bisa dihabiskan Bayu Otto Kartika untuk berkuliah.
Ia juga mengatakan selama ini masa perkuliahannya dilakukan dengan dua cara.
“Sekarang ada waktu kuliah karena Persik masih libur. Belajarnya ada yang tatap muka dan online,” katanya.
Tidak hanya itu, Bayu Otto Kartika menyadari menjadi pemain sepak bola ada batasnya.
Baca Juga: Pelatih PSIS Semarang Tolak Tawaran dari Klub asal Malaysia dan India
Ketika memasuki usia di atas 30 tahun, seorang pemain mulai memikirkan gantung sepatu.
Karenanya, pendidikan tinggi jadi bekal untuk melangkah ke fase kehidupan berikutnya.
Apalagi dengan pendidikan, karakter seseorang akan lebih terlihat.
”Kita juga punya karakter yang lebih baik,” tutupnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Dapat Kabar Baik dari Persib Bandung
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | persik.id |
Komentar