BOLASPORT.COM - Bek Holstein Kiel, Hauke Wahl, mengatakan mengalahkan Bayern Muenchen di DFB Pokal tidak lebih sulit dibandingkan lawan-lawan di Divisi 2 Liga Jerman.
Bayern Muenchen menghadapi klub papan atas Divisi 2 Liga Jerman, Holstein Kiel, dalam duel ronde kedua DFB Pokal di Stadion Holstein, Rabu (13/1/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Walau di atas kertas seperti akan menang mudah, Bayern pulang dari markas Kiel dengan kekalahan dramatis lewat adu penalti setelah bermain imbang 2-2 sampai akhir babak tambahan waktu.
Kiel secara heroik menjadi pemenang pada babak tos-tosan setelah 6 eksekutor mereka mulus menjalankan tugas.
Sementara itu, di kubu Bayern hanya 5 penendang yang sukses, di mana algojo terakhir mereka, Marc Roca, gagal menyarangkan bola ke dalam gawang Kiel.
Hauke Wahl, yang menjadi pencetak gol penyama kedudukan 2-2, mengatakan iklim pertandingan di Divisi 2 Liga Jerman turut membantu timnya memberi perlawanan kepada Bayern Muenchen.
Menurut pemain berusia 26 tahun itu, Kiel terbiasa bertahan dengan bagus sehingga sanggup membendung serangan Bayern.
Baca Juga: Hasil DFB Pokal - Bayern Muenchen Gugur, Kalah Adu Penalti dari Tim Divisi Dua
"Saya bukannya mau membuat Bayern tersinggung, tetapi bermain di Divisi 2 lebih susah," kata Hauke Wahl seperti dilansir BolaSport.com dari Kicker.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | kicker.de |
Komentar