BOLASPORT.COM - Paul Pogba mengungkapkan hasrat Manchester United untuk mempertahankan posisi di puncak klasemen Liga Inggris musim 2020-2021 jelang laga melawan Liverpool di Anfield pada hari Minggu (17/1/2021).
Berbicara soal target itu, Paul Pogba bersikeras bahwa sesuatu yang indah tidak didapatkan dengan mudah dan mendesak rekan setimnya di Manchester United untuk fokus dan tenang.
Paul Pogba mencetak gol voli yang brilian saat berjumpa Burnley di Stadion Turf Moor pada hari Selasa (12/1/2021).
Gol Pogba membawa Manchester United menang 1-0 dan menggeser Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris musim 2020-2021.
"Kami tahu kisahnya. Kami tahu Liverpool. Semua orang juga tahu. Kami tahu mereka berada di posisi kedua dan mereka tahu kami di posisi pertama. Kami tahu jika menang akan berjarak 6 poin dari mereka, semua orang mengetahuinya," imbuh Pogba.
Baca Juga: Cerita Calon Presiden Barcelona Tolak Rekrut Cristiano Ronaldo
"Ini merupakan laga yang akan berat. Tetapi saya pikir pertandingan ini tidak akan menentukan juara liga."
"Saya tahu hasil laga nanti akan membuat perbedaan, tetapi laga ini tidak akan menentukan."
"Kami harus menganggap semua pertandingan berat. Akan ada banyak pertandingan yang membuat perbedaan dan hal itu sangat penting."
"Saya tahu laga ini sangat penting, tetapi semua laga juga sama pentingnya. Ini Liverpool dan ketika melawan Liverpool, pertandingan akan sulit, kami tahu itu."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | manutd.com |
Komentar