BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Rasmus Gemke, gagal melanjutkan kiprahnya ke babak semifinal Thailand Open I 2021.
Perjalanan Rasmus Gemke pada Thailand Open I 2021 dihentikan oleh tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, 14-21, 21-19, 5-21, pada laga perempat final yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Jumat (15/1/2021).
Pada laga ini, Rasmus Gemke gagal menambah rekor kemenangan atas Anthony Sinisuka Ginting yang dia dapat pada babak pertama All England 2020.
Baca Juga: Thailand Open I 2021 - Leo/Daniel Tak Sangka Bikin Wakil Inggris Merana
Saat itu, Gemke menang dengan skor 21-14, 21-18.
"Saya pikir saya bermain cukup bagus di seluruh pertandingan dan saya harus bermain di level yang sangat tinggi sepanjang waktu," kata Gemke dilansir BolaSport.com dari laman resmi BWF.
"Saya kehilangan akal pada akhirnya, dan juga secara fisik sangat sulit ketika Anda harus bermain di level tinggi sepanjang waktu," aku Gemke.
Gemke memberikan perlawanan ketat kepada Anthony sejak gim pertama dimainkan.
Dia berhasil mengimbangi permainan cepat Anthony. Namun, menjelang gim pertama berakhir, pertahanan pemain berusia 24 tahun itu mulai kendur.
Gemke berhasil mengubah keadaan pada gim kedua. Dia mendominasi laga dengan unggul jauh 13-6 atas Anthony.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar