BOLASPORT.COM - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, mengakui kalau dirinya sudah ditawari untuk dapat memperkuat timnas Indonesia.
Dengan kualitas yang dimiliki oleh striker Persija Jakarta, Marko Simic, bukan tidak mungkin hadirnya bisa menjadi sinyal positif bagi timnas Indonesia di sektor depan.
Kemungkinan angin segar untuk timnas Indonesia ini dapat dilihat dengan performa Marko Simic bersama Persija Jakarta.
Sebelum diisukan dengan timnas Indonesia, Marko Simic berhasil menjelma jadi striker ganas Persija.
Datang sejak musim 2018, Simic saat ini sudah menciptakan 82 gol untuk Macan Kemayoran.
Super Simic, julukan Marko Simic, pun sudah berhasil meraih titel bersama Persija Jakarta, bahkan treble winners alias tiga gelar dalam semusim.
Baca Juga: Gara-gara Satu Hal, Elkan Baggott Cs Batal Bertanding di Inggris
Tiga gelar tersebut yakni Boost Sports Fix Super Cup 2018, Piala Presiden 2018, dan Liga 1 2018.
Selain itu, Marko Simic juga sudah berhasil menjadi raja gol dalam ajang Piala Presiden 2018 (11 gol), Liga 1 2019 (28 gol), dan Piala Gubernur Jatim 2020 (enam gol).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Novilist.hr |
Komentar