BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia gagal tampil di Piala Dunia U-20, penyerang muda PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar pun memasang target lain di tahun 2021.
Timnas U-19 Indonesia diketahui gagal bermain di Piala Dunia U-20 2021, karena FIFA membatalkan dan mengeser kompetisi menjadi tahun 2023.
Saddam Gaffar dan para pemain timnas U-19 Indonesia tak akan bisa tampil di Piala Dunia U-20 2023 karena faktor usia.
Dibatalkan dan diundurkannya turnamen dua tahunan tersebut, nantinya yang berhak bermain dan tampil di Piala Dunia U-20 2023 adalah para pemain timnas U-16 Indonesia.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini - Leicester City Calon Gusur Manchester United di Puncak Klasemen
Oleh karena itu, Saddam Gaffar memasang target dan memulai langkah baru di tahun 2021 ini.
Langkah yang diambil Saddam yakni dengan mendaftarkan diri di TNI Angkatan Udara, itu juga dilakukannya apabila Liga 1 tak kunjung digulirkan.
"Kalau kompetisi liga belum juga jalan, saya mau daftar Angkatan Udara. Jadi jaga-jaga buat masa depan juga," kata Saddam Gaffar sebagaimana keterangan tertulis yang diterima BolaSport.com dari PSS Sleman.
"Soalnya sebagai pemain sepak bola kan tidak akan bertahan sampai umur ke atas. Paling tidak hanya sampai umur 30-34 tahun itu juga sudah berat," ucapnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | PSS Sleman |
Komentar