BOLASPORT.COM - Indonesia hanya bisa meloloskan tiga wakil ke babak perempat final turnamen Thailand Open II 2021 yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, 19-24 Januari.
Jumlah itu berkurang tujuh dari total 10 wakil yang bertanding pada babak kedua, Kamis (21/1/2021).
Dimulai dari pasangan ganda campuran Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso yang tersisih di tangan unggulan kelima asal Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.
Adnan/Mychelle yang kalah pengalaman takluk di tangan Chan/Goh melalui permainan dua gim langsung dalam tempo 35 menit.
Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Greysia/Apriyani Cuma Butuh 25 Menit untuk ke Perempat Final
Dari nomor tunggal putra, tak ada satupun wakil yang berhasil menembus perempat final Thailand Open II 2021 setelah Anthony Sinisuka Ginting dan Shesar Hiren Rhustavito gagal memenangi pertandingan babak kedua.
Anthony yang menempati posisi unggulan kelima kalah dari pemain non-unggulan asal Hong Kong, Lee Cheuk Yiu.
Adapun, Shesar Hiren Rhustavito tak mampu mengatasi perlawanan wakil Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus, meski drama rubber game.
Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Dikalahkan Wakil Jerman, Fikri/Bagas Gagal Susul Ahsan/Hendra
Hal serupa juga terjadi pada nomor tunggal putri setelah Gregoria Mariska Tunjung dikalahkan ratu bulu tangkis dunia asal Taiwan, Tai Tzu Ying.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournament software |
Komentar