Tak tanggung-tanggung, Lane/Vendy menundukkan Fajar/Rian dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-19.
Langkah Lane/Vendy kemudian berlanjut ke putaran delapan besar usai meraih kemenangan telak 21-9, 21-11 atas wakil India, MR Arjun/Dhruv Kapila.
Namun, dua modal kemenangan tersebut tak cukup untuk mengimbangi permainan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
"Kami betul-betul tidak berada dalam irama permainan kami sendiri pada hari ini," ucap Sean Vendy.
"Mereka menyulitkan kami untuk mendapatkan ritme tersebut dengan reli-reli pendek. Mereka jelas sekali sangat bagus dan sulit bagi kami untuk bisa bermain sesuai keinginan," kata Vendy lagi.
Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Gilas Wakil Inggris, Ahsan/Hendra ke Semifinal
Kekalahan Ben Lane/Sean Vendy memastikan Inggris kehabisan wakil pada Thailand Open II 2021.
Sebelumnya, Marcus Ellis/Chris Langridge (ganda putra) dan Chloe Birch/Lauren Smith (ganda putri) tersingkir pada babak kesatu.
Sementara itu, pasangan ganda campuran yang menempati unggulan ketujuh, Marcus Ellis/Lauren Smith, hanya bisa bertahan sampai babak kedua.
Ellis/Smith angkat kaki setelah dikalahkan wakil tuan rumah, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar