Wit
BOLASPORT.COM - Asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto, kagum dengan penampilan Witan Sulaeman bersama FK Radnik Surdulica.
Dalam laga uji coba melawan FC Khimki, Witan Sulaeman berhasil mencetak satu gol untuk FK Radnik Surdulica.
Sayangnya gol Witan Sulaeman tidak mampu membawa FK Radnik Surdulica memetik kemenangan.
FK Radnik Surdulica menelan kekalahan 3-4 dari FC Khimki.
Ini menjadi gol perdana Witan Sulaeman sejak bergabung bersama FK Radnik Surdulica sejak Februari 2020.
Gol yang dicetak Witan Sulaeman pun sampai terdengar ke Nova Arianto.
Baca Juga: Juergen Klopp Tahu Betul Penyebab Kekalahan Liverpool dari Burnley
“Ya itu berita yang sangat baik walaupun di laga uji coba,” kata Nova Arianto kepada BolaSport.com.
“Semoga Witan Sulaeman bisa terus berkembang dan beradaptasi dengan baik di sana,” ucap mantan pemain timnas Indonesia itu.
Selama bergabung dengan FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman jarang sekali mendapatkan kesempatan.
Baca Juga: Beckham Komentari Tentang Pemberhentian Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020
Faktor usia yang baru menginjak 19 tahun bisa saja menjadi penyebab Witan Sulaeman kesulitan bersaing di Serbia.
Nova Arianto pun berharap agar ke depannya Witan Sulaeman bisa mendapatkan menit bermain lebih banyak.
Sebab, performa Witan Sulaeman nantinya akan berpengaruh ke timnas Indonesia.
“Harapannya dia bisa lebih banyak diberi kesempatan bermain untuk meningkatkan potensi yang ada di dalam dirinya,” tutup Nova Arianto.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar