BOLASPORT.COM - Mantan gelandang AC Milan, Riccardo Montolivo, menyebut I Rossoneri tak akan menyia-nyiakan kesempatan untuk meraih scudetto musim 2020-2021 menysul penampilan angin-anginan Juventus.
AC Milan berada di barisan terdepan dalam perburuan gelar juara Liga Italia musim ini.
Setelah melewati 18 pertandingan, mereka masih nangkring di urutan pertama dengan koleksi 43 poin.
I Rossoneri berjarak tiga angka dari Inter Milan yang berada tepat di bawahnya.
Adapun Inter menjaga jarak cukup jauh dari tim peringkat ketiga, Napoli, yakni 6 angka.
Baca Juga: Tahu Liverpool Kalah, Jose Mourinho Ungkap Rekornya di Chelsea Mustahil Patah
Riccardo Montolivo meyakini bahwa Milan dan Inter merupakan calon kuat juara Liga Italia musim ini.
Ditambah lagi, Juventus yang merupakan peraih scudetto dalam 9 musim terakhir, sedang tampil angin-anginan.
Pada laga terakhirnya di Liga Italia, Cristiano Ronaldo cs takluk 0-2 dari Inter.
Montolivo percaya Milan akan memanfaatkan kondisi tersebut untuk mengangkat trofi Serie A pada akhir musim nanti.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sky Sport Italia |
Komentar