BOLASPORT.COM - Manchester United dan Liverpool sama-sama menyimpan satu kartu as di bangku cadangan dalam laga putaran keempat Piala FA.
Manchester United akan menjamu Liverpool dalam laga putaran keempat Piala FA di Stadion Old Trafford, Minggu (24/1/2021) waktu setempat atau Senin pukul 00.00 WIB.
Man United dan Liverpool sama-sama menyimpan satu kartu as alias senjata ampuh untuk melumpuhkan lawan di bangku cadangan.
Baca Juga: Hasil Piala FA - Bangkit dalam 180 Detik, Man City Tokcer, Juara Bertahan Gugur
Pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, tidak menurunkan Bruno Fernandes.
Posisi gelandang serang yang biasa ditempati oleh Fernandes diisi oleh Donny van de Beek.
Bruno Fernandes adalah pencetak gol terbanyak Man United di Liga Inggris 2020-2021 dengan 11 gol.
Juru taktik Liverpool, Juergen Klopp, juga masih menyimpan jagoan lini depannya.
Klopp masih menempatkan Sadio Mane di bangku cadangan dan memberikan kesempatan kepada Curtis Jones.
Mane menjadi pahlawan Liverpool dengan dua golnya ketika melibas Aston Villa 4-1 pada partai putaran ketiga Piala FA di Stadion Villa Park, 8 Januari 2021.
Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Akui Taktik Pioli Buat Dirinya Tak Punya Teman di AC Milan
Dikutip BolaSport.com dari BBC, berikut ini susunan pemain Manchester United dan Liverpool:
Manchester United (4-2-3-1): 26-Dean Henderson; 2-Victor Lindelof, 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw, 29-Aaron Wan-Bissaka; 6-Paul Pogba, 39-Scott McTominay; 34-Donny van de Beek, 10-Marcus Rashford, 11-Mason Greenwood; 7-Edinson Cavani
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 26-Andrew Robertson, 66-Trent Alexander-Arnold, 46-Rhys Williams, 3-Fabinho; 7-James Milner, 5-Georginio Wijnaldum, 6-Thiago Alcantara; 17-Curtis Jones, 9-Roberto Firmino, 11-Mohamed Salah
Pelatih: Juergen Klopp
Wasit: Craig Pawson
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | bbc.com, Premierleague.com |
Komentar