Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kompatriot Lionel Messi: PSG Sudah Mati-matian Membujuknya, Sekarang Terserah Dia

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 25 Januari 2021 | 16:10 WIB
Tingkah nyeleneh Lionel Messi kala Barcelona bertanding melawan Real Valladolid pada laga pekan ke-14 Liga Spanyol 2020-2021.
TWITTER.COM/NTVSPOR
Tingkah nyeleneh Lionel Messi kala Barcelona bertanding melawan Real Valladolid pada laga pekan ke-14 Liga Spanyol 2020-2021.

BOLASPORT.COM - Kompatriot Lionel Messi di timnas Argentina, Leandro Paredes, menyebut Paris Saint-Germain telah berusaha keras membujuk La Pulga untuk gabung, sehingga saat ini semua keputusan ada di tangannya.

Gelandang PSG, Leandro Paredes, mengatakan bahwa klubnya sangat ingin mendatangkan Lionel Messi ke Parc des Princes pada bursa transfer musim panas 2021.

Paredes meyakini PSG memiliki peluang untuk merekrut Messi setelah sang megabintang tak kunjung memperpanjang kontraknya di Barcelona.

Ikatan kerja pemain timnas Argentina itu bakal habis pada Juni mendatang.

Hal itu menyebabkan Lionel Messi bebas untuk melakukan negosiasi dengan klub manapun.

Baca Juga: Bukti Pembunuh Raksasa, Bruno Fernandes Sudah Terkam 6 Tim Besar

"Terserah Leo (Messi) untuk datang ke klub, karena PSG berusaha keras meyakinkannya," kata Paredes seperti dilansir BolaSport.com dari Corriere dello Sport.

Lebih lanjut, pemain berusia 26 tahun itu mengaku memiliki harapan bisa satu klub dengan Messi, yang merupakan kompatriotnya di timnas Argentina.

Dia berharap pemain berjulukan La Pulga itu memilih Les Parisiens sebagai pelabuhan selanjutnya jika memutuskan untuk meninggalkan Barca.

"Bisa dilatih oleh pelatih dari negara Anda dan kemungkinan bermain dengan Leo adalah kesempatan yang besar."

"Saya harap itu terjadi," tambah pemain berusia 26 tahun itu.

Kans Messi untuk hengkang dari Camp Nou masih terbuka lebar setelah performa Barca di musim ini tak kunjung stabil.

Baca Juga: Liverpool Makin Menyedihkan, Juergen Klopp Tak Mau Dikhawatirkan

Kekalahan di final Piala Super Spanyol dari Athletic Bilabo menjadi tamparan keras bagi Blaugrana, yang tengah kesulitan mengejar Atletico Madrid di klasemen Liga Spanyol.

Barca masih tertahan di posisi ketiga dan terpaut terpaut 10 angka dari Los Rojiblancos.

Ditambah lagi, Messi mengalami nasib buruk di laga itu karena menerima kartu merah perdananya selama berkostum Barca.

Kartu merah itu membuatnya di skors selama dua pertandingan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : correirodellosport.it
REKOMENDASI HARI INI

Nova Widianto Sukses Besut 2 Ganda Campuran Malaysia Jadi Ancaman Baru

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136