BOLASPORT.COM - Pesan pribadi di Facebook menjadi alat yang dipakai Suzuki ketika berusaha memboyong Valentino Rossi ke tim pabrikan mereka pada MotoGP.
Suzuki Ecstar saat dikenal sebagai salah satu tim pabrikan MotoGP yang berorientasikan pembalap muda.
Paceklik gelar yang dialami Suzuki selama dua dekade di MotoGP pun dipecahkan oleh talenta muda, Joan Mir, yang baru dua musim berkecimpung di kelas premier.
Suzuki bukannya anti-pembalap berpengalaman. Aleix Espargaro dan Andrea Iannone menjadi dua pembalap Suzuki Ecstar yang tidak direkrut langsung dari kelas Moto2.
Baca Juga: Dokter Ahli Ungkap Potensi Marc Marquez Batal Tampil pada MotoGP 2021
Suzuki bahkan pernah melirik pembalap sekaliber Valentino Rossi ketika merencanakan comeback ke MotoGP pada 2014.
Valentino Rossi kala itu memang berada dalam situasi sulit ketika keputusan pindah ke Ducati pada 2011 justru membawa dirinya mencatat hasil terburuk di MotoGP.
Manuver Suzuki untuk merekrut Rossi diungkap oleh mantan manajer mereka, Davide Brivio.
Adalah Kepala Proyek Suzuki, Shinichi Sahara, yang menghubungi pihak Rossi. Uniknya, Sahara melakukan penjajakan dengan mengirim pesan pribadi di Facebook.
Baca Juga: Tekad Valentino Rossi jika Ikut Kembangkan Motor Yamaha pada 2021
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar