Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah 2.942 Hari, Gareth Bale Akhirnya Cetak Gol Lagi di Piala FA

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 26 Januari 2021 | 09:30 WIB
Penyerang Tottenham Hotspur, Gareth Bale, akhirnya kembali mencetak gol di ajang Piala FA seteleh melewati 2.942 hari.
TWITTER.COM/SPURS
Penyerang Tottenham Hotspur, Gareth Bale, akhirnya kembali mencetak gol di ajang Piala FA seteleh melewati 2.942 hari.

BOLASPORT.COM - Penyerang Tottenham Hotspur, Gareth Bale, akhirnya kembali mencetak gol di ajang Piala FA seteleh melewati 2.942 hari.

Gareth Bale tampil apik kala Tottenham Hotspur membantai Wycombe Wanderers 4-1 di Stadion Adams Park pada babak keempat Piala FA 2020-2021, Senin (25/1/2021) waktu setempat.

Tampil sejak menit awal, Gareth Bale sukses menyumbang sebiji gol untuk kemenangan skuad Jose Mourinho.

Juru gedor asal Wales itu mencetak gol penyama kedudukan usai Tottenham Hotspur kebobolan lebih dulu pada menit ke-25 via gol Fred Onyedinma.

Gareth Bale melesakkan gol balasan di penghujung babak pertama melalui tembakan first time dari jarak yang sangat dekat dengan gawang Wycombe.

Bola pun dengan mudah melewati kepala kiper Ryan Allsopp dan menggetarkan jala tim tuan rumah.

Baca Juga: Frank Lampard Dipecat, Jose Mourinho: Ini Brutal!

Setelah gol dari Bale, Spurs langsung tancap gas pada babak kedua dengan menyarangkan tiga gol tambahan.

Ketiga gol tersebut dikemas oleh Harry Winks (menit ke-86') dan brace Tanguy Ndombele (87', 90+3').

Berkat hasil ini, Spurs berhak melaju ke babak 16 besar Piala FA 2020-2021 dan akan bertemu dengan Everton.

Bagi Bale, lesakan ke gawang Wycombe merupakan gol pertamanya di ajang Piala FA sejak 2013 atau 8 tahun lalu.

Sekitar 2.942 hari silam, Bale kali terakhir mencetak gol di Piala FA kala berjumpa Coventry City di Stadion White Hart Lane, 5 Januari 2013.

Kala itu, Bale melesakkan 1 gol dalam laga yang berkesudahan dengan skor 3-0 untuk kemenangan Spurs.

Baca Juga: Kronologi Pemecatan Frank Lampard di Chelsea: Diajak Sarapan 30 Menit oleh Bos, Terus Di-PHK

Bale sendiri kini tercatat telah terlibat dalam 9 gol dari 6 penampilan terakhir bersama Spurs di Piala FA.

Rinciannya adalah Bale sukses membukukan 4 gol dan 5 assist di turnamen tertua di dunia tersebut.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Opta Joe, Bleacher Report, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Pertama Kali Dipanggil Shin Tae-yong, Gelandang Bali United Incar Masuk Skuad Utama Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136