BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, diharapkan bisa bersinar pada BWF World Tour Finals 2020.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi salah satu wakil Indonesia yang akan tampil pada BWF World Tour Finals 2020.
Hasil undian babak grup BWF World Tour Finals 2020 menempatkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di Grup A.
Praveen/Melati bakal menghadapi tantangan yang tidak mudah.
Baca Juga: Termasuk Anthony Ginting, Inilah 5 Wakil Indonesia pada BWF World Tour Finals
Praveen/Melati bakal bersaing dengan wakil tuan rumah, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai yang memborong dua gelar di Leg Asia.
Selain itu, masih ada dua pasangan lain yang tidak bisa diremehkan yaitu Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) dan Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan).
Praveen/Melati setidaknya harus mengoleksi dua kemenangan untuk mengamankan peluang lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2020.
Pelatih ganda campuran Indonesia, Nova Widianto, optimistis Praveen/Melati bisa lolos dari babak penyisihan grup.
Baca Juga: Thailand Open II 2021 - Kurang Greget, Pelatih Soroti Komunikasi Praveen/Melati
"Praven/Melati memang berada di grup berat, tetapi kami tetap optimistis," kata Nova, dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Mereka bisa lolos dari fase penyisihan grup walaupun kita ketahui, perjuangannya tidak mudah," sambung Nova.
Selain Praveen/Melati, Indonesia juga bisa menaruh harapan kepada pasangan ganda campuran lainnya yaitu Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Hafiz/Faizal mendapatkan hasil undian yang relatif lebih mudah dengan bergabung di Grup B. Sebab, mereka bakal bersaing dengan para debutan BWF World Tour Finals.
Mereka adalah Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman), Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis), dan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jamie (Malaysia).
Baca Juga: Thailand Open II 2021 - Baru Babak Pertama, 3 Unggulan Indonesia Pamitan
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar