BOLASPORT.COM - Kemenangan tak menghentikan pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, memberikan pujian kepada lawannya.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil memetik kemenangan pada hari pertama BWF World Tour Finals 20202.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengalahkan Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia) pada penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2020.
Pertandingan yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (27/1/2021), itu dimenangi oleh Ahsan/Hendra dengan skor 21-18, 15-21, 21-17.
Baca Juga: Jadwal BWF World Tour Finals 2020 - Final Kepagian Praveen/Melati
Ahsan/Hendra menyebut bahwa keberhasilan menjaga konsentrasi menjadi kunci kemenangan mereka atas Ivanov/Sozonov.
Pasangan berjuluk Daddies itu menilai Ivanov/Sozonov tampil bagus dengan serangan-serangan yang merepotkan.
"Hari ini, kami merasa baik tetapi pertandingan cukup berat," ucap Ahsan dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton.
"Kami berhasil tetap fokus. Mereka adalah pasangan yang hebat, pasangan yang kuat. Mereka memiliki banyak smes yang keras."
Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2020 - 5 Wakil Indonesia Mulai Berjuang
Hal senada diungkapkan oleh Hendra.
"Ivanov/Sozonov mempunyai kekuatan serangan yang hebat, sehingga kami membutuhkan fokus lebih," kata Hendra.
Ahsan/Hendra kini akan mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya melawan Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae (Korea Selatan).
Pasangan pemenang tiga gelar juara dunia tersebut menolak jemawa meski mampu meraih hasil positif pada pembukaan BWF World Tour Finals 2020.
"Kemenangan pertama meningkatkan kepercayaan diri kami, tetapi kami harus fokus pada pertandingan berikutnya melawan pasangan Korea," tutur Hendra.
Baca Juga: Curhat Conor McGregor Usai Dihajar Dustin Poirier dan Dilarang Tampil 6 Bulan
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar