BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo absen dalam laga perempat final Coppa Italia antara Juventus kontra SPAL yang disiarkan langsung pada Kamis (28/1/2021) pukul 02.45 WIB.
Juventus menjamu SPAL dalam partai perempat final Coppa Italia di Allianz Stadium Turin, Rabu (27/1/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Pertandingan itu dapat disaksikan secara langsung di TVRI maupun lewat pranala atau link live streaming yang tersedia di akhir artikel ini.
Dalam daftar pemain yang dibawa pelatih Andrea Pirlo guna menghadapi SPAL, tak ada nama Cristiano Ronaldo.
Sang superstar Portugal diistirahatkan dalam partai versus satu-satunya wakil Serie B yang tersisa di fase ini.
SPAL lolos ke babak 8 besar setelah mengeliminasi Sassuolo, klub yang kerap menjadi kerikil bagi tim-tim elite Serie A.
Baca Juga: VIDEO - Gol Perekik Christian Eriksen Menangkan Inter Milan di Menit 97, Pertama dalam 3 Tahun
Baca Juga: Hasil Coppa Italia - Zlatan Ibrahimovic Kartu Merah, Inter Milan Hajar AC Milan di Laga Derbi
Kalau cuma menghitung penampilan di Liga Italia dan Coppa, Ronaldo sendiri absen mencetak gol dalam tiga partai terakhir.
Selain CR7, Paulo Dybala juga diparkir dari skuad.
Bedanya, bintang Argentina tersebut absen karena cedera.
Walhasil, Pirlo hanya memiliki Alvaro Morata sebagai penyerang tengah senior di dalam skuad kontra SPAL.
Sang pelatih mengajak striker berusia 18 tahun dari tim U-23 Juventus, Marco Cosimo Da Graca, buat menemani Morata di daftar penyerang.
Kendati begitu, materi tim Bianconeri jelas tetap jauh lebih mentereng dibandingkan SPAL.
Baca Juga: Mandul di Laga Kontra Bologna, Cristiano Ronaldo Tetap Bikin Rekor
Pirlo tak kekurangan amunisi ofensif karena masih ada Dejan Kulusevski serta duo winger Federico Chiesa dan Federico Bernardeschi yang menyokong serangan.
Lagipula, Coppa Italia kerap dijadikan ajang memanaskan para pemain pelapis.
Saat meladeni Genoa di babak 16 besar, Pirlo menurunkan para pemain muda seperti winger Wesley Andrade dan bek Radu Dragusin, juga gelandang Manolo Portanova di susunan starter.
#CoppaItalia ⚽️
— JuventusFC (@juventusfc) January 27, 2021
I convocati ⚪️⚫️ per #JuveSPAL! pic.twitter.com/s7OwQlcyCp
Sang penentu kemenangan Juventus atas Genoa di babak tambahan waktu, Hamza Rafia, juga dicomot dari Juventus U-23.
Jika mampu mengalahkan SPAL, Juventus sudah ditunggu lawan bergengsi di semifinal: Inter Milan, dalam Derby d'Italia!
Berikut ini pranala siaran langsung duel Juventus vs SPAL yang bisa disaksikan di situs TVRI.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com, TVRI |
Komentar