BOLASPORT.COM - Dua perekrutan penting terjadi di bursa transfer Liga Italia Rabu (27/1/2021) atau Kamis dini hari WIB, yakni Mateo Musacchio dari AC Milan ke Lazio dan Aleksandr Kokorin dari Spartak Moskva ke Fiorentina.
Transfer yang terkonfirmasi resmi adalah kepindahan Mateo Musacchio dari AC Milan ke Lazio.
Bek asal Argentina berusia 30 tahun itu lolos tes medis pada Rabu pagi waktu setempat, lalu meneken kontrak singkat 6 bulan di Lazio.
Tim asal ibu kota Italia punya opsi memperpanjang masa kerjanya sampai Juni 2023.
Musacchio sendiri mencari peruntungan lebih baik setelah tenaganya tak terpakai musim ini di AC Milan.
Operasi transfernya diperkirakan hanya menghabiskan dana 1 juta euro.
Baca Juga: Hasil Coppa Italia - Juventus Lancar Lolos Tanpa Ronaldo, Atalanta Tendang Lazio dengan 10 Orang
Baca Juga: Hasil Copa del Rey - Gol dan Operan Cungkil Lionel Messi Loloskan Barcelona Susah Payah
Statistiknya selama membela Milan sejak 2017 ialah 75 penampilan dengan torehan 2 gol dan 2 assist.
Transfer ini cocok bagi Lazio karena mereka butuh defender baru seturut cederanya Luiz Felipe selama beberapa bulan.
Adapun transfer kedua adalah kepindahan penyerang asal Rusia, Aleksandr Kokorin, ke Fiorentina.
La Viola menebusnya seharga 4,5 juta euro menurut data yang BolaSport.com dapat dari Transfermarkt.
Bomber 29 tahun itu diikat kontrak sampai Juni 2024.
Kokorin sempat terkenal dengan cap "bad boy" alias bengal karena sederet kasus.
Baca Juga: VIDEO - Gol Perekik Christian Eriksen Menangkan Inter Milan di Menit 97, Pertama dalam 3 Tahun
Paling mencuat adalah saat dia terlibat perkelahian yang mengakibatkan dirinya dijatuhi sanksi kurungan penjara hampir setahun pada 2018.
"Soal menjadi bad boy, saya menutup bab itu di Rusia dan membuka lembaran baru di sini," katanya di Football Italia.
"Saya sekarang bisa menjadi bad boy hanya di dalam lapangan, tidak di luar lapangan. Mimpi saya adalah menang bersama tim ini," tutur Kokorin.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football-italia.net, Transfermarkt.com |
Komentar