BOLASPORT.COM - Pemain Ansan Greeners, Lim Jae-hyuk membeberkan pengalamannya bertanding di Indonesia dan mendapat dukungan dari suporter Indonesia.
Pemain-pemain Ansan Greeners menyambut positif kedatangan Asnawi Mangkualam.
Hal ini terlihat dalam video yang diunggah Sports-G di kanal Youtube mereka pada Kamis (28/1/2021).
Sports-G meliput latihan Ansan Greeners dan mewawancarai beberapa pemain mengenai kedatangan Asnawi Mangkualam.
Salah satu pemain yang menyambut kedatangan Asnawi adalah Lim Jae-hyuk.
Baca Juga: Harapan Pemain Timnas U-19 Indonesia untuk Akademi Persib Bandung
"Saya memiliki harapan positif karena pemain yang bertalenta datang ke Ansan Greeners," kata Lim Jae-hyuk dilansir BolaSport.com dari Youtube Sports-G.
Lim Jae-hyuk merupakan eks pemain timnas U-19 Korea Selatan pada 2018 lalu.
Pemain 21 tahun tersebut menyerukan kepada suporter Indonesia untuk mendukung dirinya dan Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners.
Pasalnya Lim tak bisa melupakan pengalamannya selama bertanding di Indonesia pada 2018 lalu, saat membela timnas U-19 Indonesia di ajang Piala Asia U-19 2018.
"Waktu tahun 2018, saya ikut dalam ajang Piala Asia U-19 yang digelar di Indonesia," kata Lim.
"Pada saat itu saya mendapat banyak dukungan dari suporter Indonesia."
"Ketika Asnawi datang ke sini, fans Ansan Greeners juga akan bertambah."
Baca Juga: Rio Ferdinand Semprot Orang Indonesia yang Kirim Pesan Rasialis untuk Bek Manchester United
"Jangan lupa untuk dukung saya juga ya," tambahnya.
Lim Jae-hyuk mengaku akan berada satu posisi dengan Asnawi Mangkualam.
Oleh karena itu, ia akan bersaing secara sehat dengan mantan pemain PSM Makassar demi 1 tempat di tim utama.
"Posisi kami sama, meskipun tak ada jaminan kalau saya adalah pemain starter," ujarnya.
"Saya harap kita dapat saling bersaing dengan baik."
"Saya sangat berpikir positif dengan kedatangan Asnawi."
"Sepertinya ini adalah sesuatu yang baik," tambahnya.
Lebih lanjut Lim berharao kedatangan Asnawi bisa membantu Ansan Greeners mencapai targetnya musim ini yakni promosi ke K-League 1.
"Target kami tahun ini adalah promosi ke K-League 1."
"Jika nanti Asnawi datang, meskipun bahasa kami berbeda, saya akan berkomunikasi dengan baik melalui translator."
Baca Juga: Man United Langsung Beri Respons Terkait Tindakan Rasialisme kepada 2 Pemain
"Nanti mungkin kita akan bermain bersama di lapangan, saya dukung dia, saya harap dia juga dukung saya," ujar Lim.
Asnawi sendiri terpantau sudah berangkat menuju Korea Selatan.
Hal itu diketahui dari insta story sang agen, Gabriel Budi yang mengantar sang pemain di Bandara Soekarno Hatta.
"Safe and sound, @asnawi_bhr," tulis Gabriel Budi di Instagram Story (28/1/2021).
Kabar transfer Asnawi ke Ansan Greeners lebih dulu bocor lewat media-media Korsel, seperti Naver dan Chosun.
"Pada tanggal 19 diputuskan untuk mengontrak bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar," kata kepala tim Ansan Greeners, Joo Chan-yong.
"Jangka waktu kontrak ditetapkan satu tahun (plus satu tahun opsi)," tambahnya.
Dilansir dari Chosun, Asnawi akan menjalani karantina terlebih dulu begitu tiba di Korsel, sebelum bergabung Ansan Greeners untuk langsung menjalani pemusatan latihan (TC).
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | YouTube.com/SPORTS-G KOREA |
Komentar