BOLASPORT.COM - Liverpool dipastikan tak akan diperkuat oleh beknya, Fabinho, di laga menghadapi Tottenham Hotspur karena mengalami cedera otot.
Partai big match tersaji di pekan ke-20 Liga Inggris 2020-2021 yang mempertemukan Tottenham Hotspur dengan Liverpool.
Pertandingan itu digelar di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (28/1/2021) waktu setempat atau Jumat pukul 03.00 WIB.
Ini merupakan pertemuan kedua Spurs dan Liverpool di Liga Inggris musim ini.
Pada laga pertama, Liverpool berhasil keluar sebagai pemenang setelah unggul dengan skor 2-1.
Baca Juga: Legenda Manchester United Prediksi Anak Kesayangan Frank Lampard akan Bentrok dengan Thomas Tuchel
Kedua tim diyakini akan tampil ngotot di laga ini karena sama-sama membutuhkan tiga poin untuk memangkas jarak dengan pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Manchester City.
Spurs saat ini menghuni peringkat keenam dengan koleksi 33 poin.
Adapun Liverpool berada satu setrip di atas Spurs sambil mengumpulkan 34 angka.
The Lilywhites akan kembali mengandalkan duet Harry Kane dan Son Heung-min untuk membongkar pertahanan musuhnya.
Sementara Liverpool dipastikan tak akan diperkuat oleh Fabinho karena mengalami masalah pada otot bahunya.
Namun, mereka bisa memainkan Joel Matip yang sudah sembuh sepenuhnya dari cedera.
Baca Juga: Mikel Arteta Sebut Permanenkan Martin Odegaard di Arsenal Bergantung pada 2 Hal
Berikut susunan pemain kedua tim:
Tottenham Hotspur (3-4-3): 1-Hugo Lloris; 14-Joe Rodon, 15-Eric Dier, 33-Ben Davies; 28-Tanguy Ndombele, 5-Pierre-Emile Hoejbjerg, 2-Matt Doherty, 24-Serge Aurier; 23-Steven Bergwijn, 10-Harry Kane, 7-Son Heung-min
Pelatih: Jose Mourinho
Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 26-Andrew Robertson, 14-Jordan Henderson, 32-Joel Matip, 66-Trent Alexander-Arnold; 5-Georginio Wijnaldum, 6-Thiago Alcantara, 7-James Milner; 10-Sadio Mane, 9-Roberto Firmino, 11-Mohamed Salah
Pelatih: Juergen Klopp
⭐️ #TOTLIV TEAM NEWS ⭐️
Fabinho misses out with a minor muscle issue.
— Liverpool FC (@LFC) January 28, 2021
Wasit: Martin Atkinson
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : |
Komentar