BOLASPORT.COM - Pekan ke-21 Liga Italia 2020-2021 bakal membuat persaingan AC Milan, Inter Milan, dan Juventus tetap sengit di tabel klasemen sementara.
Liga Italia 2020-2021 telah memasuki pekan ke-20 dan tiga tim besar di klasemen bakal saling bersaing untuk merebut posisi terbaik.
AC Milan, Inter Milan, dan Juventus dipastikan bakal terus bersaing sengit untuk memburu kemenangan atas lawan-lawan mereka.
Satu tujuan utama dari ketiga klub tersebut adalah merengkuh gelar Liga Italia musim 2020-2021.
Baca Juga: Menang atas Spurs dan Kembali ke 4 Besar, Juergen Klopp: Ini Liverpool Sesungguhnya
Giornata ke-21 Liga Italia bakal dibuka dengan duel yang mempertemukan antara Torino dan Fiorentina.
Bentrokan antara Torino dan Fiorentina bakal tersaji di Stadion Olimpico de Torino, Jumat (29/1/2021) waktu setempat atau Sabtu pukul 02.45 WIB.
Poin penuh di kandang menjadi target bagi Torino demi menghindari jurang degradasi mengingat saat ini mereka berada di urutan ke-17.
Pada laga berikutnya, AC Milan menyambangi Bologna di Stadion Renato Dall'Ara, Sabtu (30/1/2021) pukul 21.00 WIB.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar