BOLASPORT.COM - Ole Gunnar Solskjaer mengungkap satu kebiasaan unik yang membuat Bruno Fernandes tampil apik di Manchester United.
Bruno Fernandes tiba di Manchester United setahun yang lalu, tepatnya pada 29 Januari 2020.
Sejak saat itu, Bruno menjelma menjadi nyawa baru bagi Manchester United selama dua musim kompetisi terakhir.
Musim lalu, Bruno sukses membawa Manchester United finis di posisi tiga besar Liga Inggris 2019-2020.
Selain itu, Bruno juga berhasil membawa Manchester United lolos ke babak semifinal Piala FA dan Liga Europa.
Baca Juga: Thomas Tuchel Ingin Membuat Timo Werner Tersenyum Kembali
Namun, gelandang asal Portugal itu belum mampu membawa Manchester United mencapai babak final.
Kendati demikian, kontribusi Bruno Fernandes kepada Manchester United tetap bisa dibilang sangat luar biasa.
Rupanya, Fernandes memiliki satu kebiasaan unik yang membuat dirinya mampu tampil apik di Manchester United.
Hal tersebut disampaikan sendiri oleh pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Dilansir BolaSport.com dari Express.co.uk, Fernandes memiliki satu kebiasaan unik selama bermain di Manchester United.
Baca Juga: Singgung soal Aturan FFP, Kandidat Presiden Barcelona Semprot PSG yang Ingin Rekrut Lionel Messi
Kebiasaan tersebut adalah menonton setiap pertandingan Liga Inggris di televisi.
Gelandang 26 tahun itu bahkan mewajibkan dirinya untuk menonton laga-laga big match yang melibatkan klub-klub besar di Liga Inggris.
"Dia menonton setiap pertandingan yang ada di TV, terutama pertandingan besar. Jika Anda bertanya kepadanya: 'Apakah Anda menontonnya tadi malam?' Dia selalu melihat pertandingannya. Dia akan memaksimalkan kariernya, itu pasti," ujar Solskjaer.
Solskjaer mengaku sangat senang dengan kehadiran Bruno Fernandes di dalam skuad Manchester United.
Menurut pelatih asal Norwegia tersebut, keberadaan Fernandes sangat membantu Manchester United.
Selain itu, Solskjaer juga menyebut kalau Fernandes adalah seseorang yang pas untuk skuad Manchester United saat ini.
"Sejak hari pertama dia datang dan ingin memengaruhi lingkungan bermain dan staf," ucap Solskjaer.
"Dia adalah tambahan yang bagus. Dia manusia yang rendah hati, pekerja keras, dan saya pikir semua orang telah melihat apa yang dia lakukan di lapangan."
"Sangat senang dengan tahun pertamanya dan semoga terus berlanjut. Semakin tinggi di liga, semakin banyak tekanan yang akan ada pada kami dan dia."
"Sekarang pusat perhatian ada pada dia, tetapi saya yakin dia akan menangani tekanan itu dengan baik. Dia punya pendapatnya, dia pemenang," tutur Solskjaer menambahkan.
Baca Juga: Dua Pemainnya Alami Perundungan, Ole Gunnar Solskjaer Kecam Para Rasialis
Musim ini, Bruno Fernandes telah berkontribusi dalam 11 gol dan 8 assist dari 20 laga di Liga Inggris.
Manchester United sukses bertengger di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris 2020-2021 dengan koleksi 40 poin dari 20 laga.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Express.co.uk |
Komentar