BOLASPORT.COM - Arsenal dan Manchester United sama-sama belum bisa mengakhiri kebuntuan kala bersua pada matchday ke-21 Liga Inggris 2020-2021.
Skor 0-0 menutup duel babak pertama antara Arsenal dan Manchester United di Emirates Stadium, Minggu (30/1/2021).
Kedua tim saling berbalas serangan dengan sama-sama melepaskan tujuh tembakan selama interval pembuka.
Namun, penguasaan bola menjadi milik Manchester United (64 persen).
Baca Juga: Duet Ronaldo-Morata Moncer, Juventus Ungguli Sampdoria di Babak Pertama
Setan Merah pun menciptakan peluang lebih dulu pada menit ke-19 melalui tembakan jarak jauh Fred yang tertepis oleh kiper Bernd Leno.
Lima menit berselang, Arsenal gantian menebar teror via sundulan Granit Xhaka dari situasi sepak pojok.
Peluang tersebut gagal berbuah gol karena kiper David de Gea dengan sigap menangkap bola hasil tandukan Xhaka.
Arsenal kembali melewatkan kans emas pada menit ke-29 setelah sepakan kaki kiri Nicolas Pepe melebar tipis di sisi kanan gawang.
Memasuki menit ke-44, giliran Bruno Fernandes mencoba peruntungan menjebol gawang Arsenal melalui tendangan bebas.
Lagi-lagi upaya tersebut tidak menghasilkan gol. Bola menghantam pagar hidup sehingga tak masuk gawang.
Alhasil, skor 0-0 terjaga hingga turun minum.
Baca Juga: Dipinjamkan ke Klub Asing, Bek PSIS Semarang Alami Kejadian Langka
Saat ini United menempati posisi kedua klasemen dengan 40 poin, tertinggal empat angka dari Manchester City selaku pemimpin tabel.
Sementara itu, Arsenal menghuni tangga kesembilan dan punya koleksi 30 poin.
Arsenal: 1-Bernd Leno, 2-Hector Bellerin, 16-Rob Holding, 23-David Luiz, 17-Cedric Soares, 18-Thomas Partey, 34-Granit Xhaka, 19-Nicolas Pepe, 32-Emile Smith Rowe, 35-Gabriel Martinelli, 9-Alexandre Lacazette
Pelatih: Mikel Arteta
Man United: 1-David de Gea, 2-Victor Lindelof, 5-Harry Maguire, 6-Paul Pogba, 7-Edinson Cavani, 10-Marcus Rashford, 17-Fred, 18-Bruno Fernandes, 23-Luke Shaw, 29-Aaron Wan-Bissaka, 39-Scott McTominay
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar