BOLASPORT.COM- Paulo Sitanggang mempunyai alasan pasti mengapa dirinya masih mau bertahan lebih lama di PSMS Medan meski kompetisi sedang tidak jelas statusnya.
Sepak bola Indonesia diketahui sudah vakum selama 11 bulan lamanya akibat kompetisi Liga 1 2020 dan Liga 2 2020 dihentikan.
Pemberhentian kompetisi musim lalu sendiri sebelumnya diketahui karena adanya pandemi COVID-19 sebelum benar-benar berhenti total pada Januari 2021.
Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2021 sendiri telah disiapkan oleh PSSI sebagai ganti dari kedua kompetisi yang musim lalu yang telah dihentikan.
Baca Juga: Kosongkan Ruang Ganti, PSIM Yogyakarta belum Mau Isi Lagi sampai Dapat Jawaban PSSI
Meski begitu PSSI masih belum memberikan jadwal pasti kapan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2021 ini akan segera terlaksana.
Tak jelasnya jadwal kompetisi kali ini diakui oleh salah satu pemain PSMS Medan, Paulo Sitanggang membuat dirinya cemas.
"Kalau diikuti saya sudah cemas, karena tidak ada kepastian kapan bergulirnya liga ini," ujar Paulo dikutip Bolasport dari Tribun Medan.
Baca Juga: Sempat Bakal Dilelang, Teka-teki Sosok Manajer Baru Sriwijaya FC Terungkap
Meski mengaku cemas, Paulo Sitanggang mengaku dirinya sudah mantap secara hati untuk bertahan di klub Liga 2 Indonesia ini.
Padahal pemain timnas Indonesia ini dapatkan banyak tawaran dari klub lain untuk bergabung jika kompetisi sepak bola Indonesia telah kembali bergulir.
Paulo sendiri mengatakan dirinya punya alasan kuat mengapa masih mantap bertahan di PSMS Medan, pertama karena sudah punya tekat untuk bertahan di klub asal Medan ini.
Baca Juga: Kiper PSMS Medan Absen Latihan Karena Main di Klub Lain, Sang Pelatih Angkat Bicara
Kemudian Paulo Sitanggang juga melihat bahwa PSMS Medan ini punya kesungguhan untuk dapat kembali ke kompetisi Liga 1.
"Saya tolak (tawaran klub lain) karena saya juga tahu kompetisi masih belum jelas," ujar Paulo Sitanggang.
"Lagian memang saya sudah bertekad untuk membela PSMS Medan, saya lihat manajemen PSMS Medan sangat serius menjadikan klub ke Liga 1."
Baca Juga: Sriwijaya FC Kemungkinan Pakai Apparel Palembang untuk Jersey Pemain
"Itu yang membuat saya suka (dengan PSMS Medan), optimis!" tambah pemain yang berposisi sebagai gelandang ini.
Paulo Sitanggang sediri juga mengaku kalau dirinya punya keinginan yang kuat untuk membawa PSMS Medan kembali ke Liga 1.
Untuk itu dirinya berharap agar kompetisi sepak bola kembali bergulir secepatnya agar cita-citanya kembali ke Liga 1 terwujud.
"Saya berharap kompetisi ini cepat bergulir agar semuanya bisa cepat selesai," ujar Paulo.
"Dan kami pun bisa (kembali) membawa PSMS Medan ke Liga 1 (lagi)," ujarnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribun Medan |
Komentar