BOLASPORT.COM - Sandy Walsh harus mandi lebih cepat lantaran cedera saat laga KV Mechelen melawan KRC Genk di Jupiler Pro League pada Sabtu (30/1/2021).
Sandy Walsh masuk sebagai 11 pemain starter di lapangan.
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia itu menempati posisi bek sayap kanan.
Akan tetapi, ia tak bisa bermain lama di pertandingan itu.
BolaSport.com melansir dari laman resmi KV Mechelen, Sandy Walsh harus menghentikan pertandingan lebih awal karena cedera.
Baca Juga: Komentar Eks Mitra Kukar Roy O'Donovan setelah Jadi Penyelamat Newcastle Jets
Ia kemudian digantikan oleh Issa Kabore pada menit ke-12.
Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Transfermarkt.com, kvmechelen.be |
Komentar