Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persita Tangerang Kirim Satu Pemain ke 'Rumah' Henrikh Mkhitaryan

By Alif Mardiansyah - Senin, 1 Februari 2021 | 19:15 WIB
Logo Persita Tangerang.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Persita Tangerang.

BOLASPORT.COM - Baru-baru ini, Persita Tangerang mengambil keputusan baru dengan mengirim satu pemainnya ke 'rumah' Henrikh Mkhitaryan.

Pilar Persita Tangerang yang dikirim ke 'rumah' Henrikh Mkhitaryan, Armenia, tersebut adalah Evgeniy Budnik.

Penyerang Persita Tangerang, Evgeniy Budnik, pun akan kembali merumput di kompetisi yang sempat dilalui oleh Henrikh Mkhitaryan, divisi satu Liga Armenia, Bardzragujn Khumb.

Baik Henrikh Mkhitaryan atau pemain Persita Tangerang itu sudah merasakan berlaga di Bardzragujn Khumb dalam kiprah sepak bolanya.

Dalam berkarier di Bardzagujn Khumb, Mkhitaryan sempat membela klub bernama FC Pyunik selama dua musim (2006-2009).

Sementara itu, Evgeniy Budnik pernah merumput di kompetisi sepak bola tertinggi Armenia tersebut pada musim 2019/2020 atau sebelum dirinya ke Persita Tangerang.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Tembus Skuat Utama, Lechia Gdansk Telan Pil Pahit

Di Liga Armenia, Budnik kala itu memperkuat FC Urartu selama putaran pertama.

Pada musim 2020 barulah striker berusa 30 tahun tersebut ke Liga Indonesia dengan berkostum Persita.

Baca Juga: Liga Indonesia sedang Mati Suri, Sriwijaya FC Umumkan Sosok Vital

Sayangnya, Evgeniy Budnik hanya melakoni tiga pertandingan bersama Persita Tangerang di Liga 1 2020 dengan koleksi satu assist.

Hal itu dikarenakan Liga 1 2020 ditunda jelang pekan keempat akibat pandemi yang melanda Indonesia.

Sempat tertunda hampir 10 bulan, Liga Indonesia musim 2020 pun akhirnya diberhentikan permanen pada 20 Januari 2021.

Baca Juga: Marc Klok Kenang Momen Dirinya Hijrah dari PSM Makassar ke Persija

Dengan kondisi belum adanya kompetisi di Tanah Air membuat banyak pemain yang hengkang dari Liga Indonesia dan merumput di luar negeri.

Evgeniy Budnik menjadi salah satu pemain yang baru-baru ini mengambil keputusan tersebut.

Budnik yang merupakan pemain Persita akan ke Armenia dan bergabung bersama mantan klubnya FC Urartu.

Baca Juga: Pilar Timnas U-19 Indonesia Asal Persija Gabung Latihan di PSMS Medan

Namun, pemain berpostur 178 tersebut dilepas oleh Persita Tangerang dengan berstatus pemain pinjaman.

Kabar itu pun telah dikonfirmasi oleh manajer Persita, I Nyoman Suryanthara.

Nyoman pun membeberkan alasannya melepas Evgeniy Budnik ke 'rumah' Henrikh Mikhitaryan.

Baca Juga: Manajer PSMS Medan Bocorkan Alasan Bawa 2 Pemain Timnas U-19 Indonesia

"Karena di Indonesia juga kondisinya masih seperti ini. Kompetisi belum jelas, sementara pemain itu kan atlet profesional," kata I Nyoman Suryanthara seperti rilis yang diterima oleh BolaSport.com, 1 Februari 2021.

"Pasti tidak akan cukup untuk latihan mandiri terus menerus. Pasti butuh juga untuk mempertahankan skill dan kemampuan mereka dengan bermain di pertandingan resmi," ujar Nyoman.

"Kebetulan tim lama Budnik (FC Urartu) memang mengajukan peminjaman. Dari pihak mereka kontak ke Persita dan kami tidak keberatan untuk meminjamkan Budnik," tutur Manajer Persita Tangerang tersebut.

Baca Juga: VIDEO - Aksi Bodoh Rekan Egy Maulana Vikri, Wasit dan Pelatih Geram

Evgeniy Budnik rencananya akan memperkuat FC Urartu hingga Juni 2021 nanti.

Saat membela FC Urartu musim 2019/2020, Budnik berhasil mengoleksi empat gol dan satu assist dari sembilan laga.

Mungkin itu menjadi salah satu faktor FC Urartu tertarik mendatangkan kembali pemain Persita tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136