BOLASPORT.COM - Bersama Persipura Jayapura, Bali United menjadi klub yang mewakili Indonesia di Piala AFC 2021.
Dalam ajang tersebut, Bali United akan berjuang di Grup G.
Kepastian ini didapatkan usai AFC lakukan drawing grup pada Senin (27/1/2021).
Di grup G, skuad Serdadu Tridatu bakal bertemu dengan wakil Vietnam, Hanoi FC, dan Beung Ket dari Kamboja.
Untuk satu klub lainnya belum bisa ditentukan pasalnya masih menanti hasil laga play-off.
Baca Juga: Jefferson Alves Ungkap Keinginan Bertahan di Persik Kediri, tapi...
Menanggapi hal ini, kebahagiaan pun dirasakan oleh kapten Bali United, Fadil Sausu.
Fadil mengaku bahagia karena timnya bisa kembali tampil di kancah Asia untuk ketiga kalinya.
Lebih lanjut pemain benomor punggung 14 tersebut optimistis timnya bisa lolos dari fase grup.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | baliutd.com |
Komentar