BOLASPORT.COM - Ronald Koeman pernah memberikan satu pesan yang membuat Pedri menjadi pasangan emas Lionel Messi di Barcelona.
Lionel Messi telah bermain selama hampir 16 tahun di Barcelona sejak 2005 silam.
Hal tersebut membuat Messi telah bermain dengan banyak pemain hebat, seperti Ronaldinho, Andreas Iniesta, dan Xavi Hernandez.
Bahkan, ketiga pemain tersebut pernah menjadi pasangan Lionel Messi selama bermain di Barcelona.
Keduanya menciptakan duet hebat yang menjadi momok bagi lini pertahanan tim lawan di berbagai ajang.
Baca Juga: Paket Hemat, Liverpool Amankan Ozan Kabak dan Ben Davies Cuma Bayar Rp 28 Miliar
Terakhir kali, Messi berduet dengan Iniesta sebelum gelandang asal Spanyol itu pindah ke Jepang.
Setelah sekian lama tak mendapatkan pelayan terbaik untuknya, Messi kini memiliki pasangan emas pada diri remaja 18 tahun, Pedri.
Pedri sendiri didatangkan dari Las Palmas pada awal musim 2019-2020 lalu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Goal International, Marca |
Komentar