BOLASPORT.COM - Penyerang PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, dilaporkan sudah sepakat untuk bergabung bersama klub Timor Leste, Boavista FC.
Kabar itu terdengar dari salah satu pemberitaan media Timor Leste, Tatoli pada Selasa (2/2/2021).
Seperti dilansir BolaSport.com, Ferdinand Sinaga setuju untuk mengikat durasi kontrak selama satu tahun.
Pemain berusia 32 tahun itu akan menjadi bagian Boavista FC di klub Divisi Satu Timor Leste musim 2021.
"Pemain utama PSM Makassar Ferdinand Sinaga resmi menandatangani kontrak dengan Boavista FC," tulis Tatoli.
Sementara itu, manajer Boavista FC, Ezzy Leong, mengatakan pihaknya sedang mengurusi administrasi Ferdinand Sinaga sebelum datang ke Timor Leste.
Baca Juga: Ketua Viking Sambut Baik Keputusan Persib Bandung yang Pinjamkan Geoffrey Castillion ke Klub Italia
Diharapkan Ferdinand Sinaga memberikan dampak positif untuk Boavista FC.
"Kami telah memiliki surat dari Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Kesehatan."
"Administrasi Ferdinand Sinaga akan dikeluarkan pada Februari ini," ucap Ezzy Leong.
Baca Juga: Georges St-Pierre Akan 'Turun Gunung' dan Hadapi Khabib Nurmagomedov?
Sebelumnya kabar Ferdinand Sinaga dibidik Boavista FC memang sudah terdengar jelas.
Meski begitu, belum ada sikap resmi baik dari PSM Makassar ataupun Ferdinand Sinaga terkait kabar itu.
Ferdinand Sinaga menyusul Abanda Rahman yang terlebih dahulu bergabung ke klub Timor Leste, Lalenok United.
Lalenok United meminjam Abanda Rahman sampai Juni 2021 dari PSIS Semarang.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar