BOLASPORT.COM - Mantan pemain Manchester United, Fabio da Silva, memberikan saran kepada klub Liga Inggris itu untuk meningkatkan kualitas Aaron Wan-Bissaka.
Bek sayap Manchester United, Aaron Wan-Bissaka, sedang dalam performa top di Liga Inggris musim 2020-2021.
Aaron Wan-Bissaka telah mencetak 2 gol dan 1 assist dari 20 pertandingan Liga Inggris musim 2020-2021.
Dalam kemenangan 9-0 Manchester United atas Southampton di Old Trafford, Selasa (2/2/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, mantan pemain Crystal Palace itu turut mencetak satu gol.
Baca Juga: Dimitar Berbatov Sebut Ole Gunnar Solskjaer Pelatih yang Cerdik
Mantan bek sayap Manchester United, Fabio da Silva, memberikan pujian untuk peningkatan performa Wan-Bissaka.
"Saya pikir performa dia sudah meningkat, jujur saja," kata Fabio seperti dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News.
"Saya sering menonton Manchester United, saya mengikuti mereka, dan sebelum Wan-Bissaka datang, saya pikir sebagai seorang bek sayap ofensif untuk Man United, dia tidak akan melakukannya."
"Semua orang tahu bahwa dia bek yang hebat, penempatan posisinya bagus, tetapi pada awalnya saya bepikir: saya tidak tahu."
"Sekarang dia telah berkembang pesat."
✔ First OT goal
✔️ Important assist
✔️ Clean sheetOh yeah, and we won 9-0.
Not a bad night's work for @AWBissaka! ????#MUFC #MUNSOU pic.twitter.com/3VUlWNPKJL
— Manchester United (@ManUtd) February 2, 2021
"Dia masih bisa berkembang lagi, dia masih muda, tetapi sekarang dia adalah pemain yang karakter ofensifnya yang jauh lebih baik daripada ketika dia baru datang."
"Jadi, jika terus berkembang, dia akan menjadi pemain yang fantastis, saya sangat menyukainya," ujar Fabio menambahkan.
Fabio da Silva juga memberikan saran bahwa Manchester United perlu mendatangkan bek sayap kanan lagi untuk meningkatkan performa Aaron Wan-Bissaka agar menjadi lebih baik.
"Tentu saja," kata Fabio lagi.
Baca Juga: Sudah Resmi Jadi Legenda Juventus, Chiellini Masih Menyesal Tak Jadi Gabung Arsenal
"Jika Anda melihat perfoma Luke Shaw musim ini, menurut saya ini adalah musim terbaik yang dia alami selama berkostum Man United."
"Telles membuatnya berkembang. Seseorang mengatakan jika Anda tidak bermain bagus, jika Anda tidak berkonsentrasi, bekerja keras, Anda akan kehilangan tempat."
"Hal ini pasti akan membuat Anda bermain lebih baik. Jadi bagi Wan-Bissaka, jika mereka merekrut bek sayap kanan yang bagus, Anda akan membantunya berkembang," ucap Fabio melanjutkan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar